Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Kartu Debit BRI Hilang? Langsung Amankan Pakai BRImo!

Dengan menggunakan aplikasi BRImo melalui smartphone, kamu bisa langsung mengamankan akunmu dan meng-nonaktifkan kartu debit BRI milikmu sehingga tida

Penulis: Content Writer
zoom-in Kartu Debit BRI Hilang? Langsung Amankan Pakai BRImo!
dok. BRI
Amankan akun kartu debit yang hilang melalui BRImo, solusi praktis dan aman untuk melindungi transaksi kamu secara kilat. 

TRIBUNNEWS.COM - Kartu debit atau kartu ATM merupakan bagian penting dari kehidupan sehari-hari. Dengan menggunakan kartu debit, setiap orang tidak lagi perlu repot-repot membawa uang tunai dalam jumlah besar untuk melakukan transaksi dan kegiatan jual beli.

Terlebih mesin ATM bisa ditemui hampir di seluruh penjuru Indonesia, menjadikan metode pembayaran ini lebih mudah dan aman. Namun apa jadinya jika kamu kehilangan kartu debit milikmu atau bahkan menjadi korban pencurian?

Saat hal tersebut terjadi, mungkin kamu akan langsung merasa panik. Pasalnya, bisa saja kartu debit yang hilang tersebut digunakan untuk bertransaksi hingga uang di rekeningmu digunakan oleh tangan-tangan yang tidak bertanggung jawab. 

Namun, jika kamu adalah nasabah pemilik kartu debit BRI, tak perlu khawatir! Soalnya, proses pengurusan kartu debit BRI yang hilang kini makin mudah dengan menggunakan super apps dari BRI, yaitu BRImo. 

Baca juga: Cara Mudah Bayar Kebutuhan Rumah Tangga Bulanan Lewat Aplikasi BRImo, Gak Takut Lupa Lagi!

Cara amankan kartu kredit BRI yang hilang dengan BRImo

Dengan menggunakan aplikasi BRImo melalui smartphone, kamu bisa langsung mengamankan akunmu dan meng-nonaktifkan kartu debit BRI milikmu sehingga tidak bisa digunakan untuk kegiatan transaksi apapun. 

Berikut langkah-langkah menonaktifkan/memblokir kartu debit BRI melalui BRImo.

  1. Buka aplikasi BRImo, lalu klik ‘Akun’
  2. Pilih ‘Pengelolaan Kartu’
  3. Klik ‘Pilih Kartu’
  4. Selanjutnya pilih ‘Status Kartu’
  5. Lanjut, klik ‘Nonaktifkan’
  6. Masukkan PIN, dan kini kartu debit BRI kamu sudah berhasil dinonaktifkan.
  7. Praktis dan cepat bukan? Hanya dengan satu genggaman lewat smartphone, BRImo hadir sebagai solusi praktis dan aman untuk melindungi transaksi kamu secara kilat. 
Berita Rekomendasi

Pastikan juga kamu sudah mengunduh aplikasi BRImo di Google Play, App Store maupun Huawei AppGallery. Untuk informasi lebih lengkap terkait alur menonaktifkan kartu debit BRI yang hilang, klik link ini. Semua jadi mudah dan serba bisa dengan BRImo!

Baca juga: Ada Promo Sneakers dan Apparel Serba Rp50 Ribu, Yuk, Belanja di USS Yard Sale Pakai BRImo!

Admin: Sponsored Content
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas