Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

BUMN Perkebunan Terapkan 3 Strategi untuk Redam Kelangkaan Minyak Goreng di Pasar

Untuk mencegah kelangkaan pasokan minyak goreng, PTPN Group mengurangi biaya penyimpanan dan meminimalkan risiko kelebihan atau kekurangan stok.

Penulis: Hendra Gunawan
Editor: Choirul Arifin
zoom-in BUMN Perkebunan Terapkan 3 Strategi untuk Redam Kelangkaan Minyak Goreng di Pasar
setkab.go.id
Untuk mencegah kelangkaan pasokan minyak goreng, PTPN Group berupaya mengelola persediaan dengan lebih baik, mengurangi biaya penyimpanan dan meminimalkan risiko kelebihan atau kekurangan stok. 

Laporan Wartawan Tribunnews, Hendra Gunawan 

TRIBUNNEWS.COM - Setelah peristiwa kelangkaan minyak goreng di masyarakat pada akhir tahun 2022, PTPN Group mengambil langkah proaktif dengan melakukan inovasi signifikan di industri retail.

PTPN Group mengklaim berhasil meningkatkan jumlah distributornya dari 14 menjadi 128, sehingga mampu memperluas jangkauan distribusi produknya ke seluruh Indonesia.

Salah satu produknya, Minyak Goreng Sawit Nusakita telah berhasil masuk ke jaringan ritel nasional Alfamart, menjadikannya produk BUMN pertama yang berhasil masuk ke jaringan modern trade nasional.

Heru Prabowo, Kepala Divisi Pemasaran PTPN Group mengatakan PTPN Group telah mengimplementasikan berbagai inovasi pemasaran yang signifikan hingga meredam kelangkaan minyak goreng di pasar.

Strategi tersebut adalah:

1. Strategi Sales and Operation Planning (S&OP): Dilaksanakan untuk memastikan produksi sesuai dengan tren permintaan pasar.

Berita Rekomendasi

Dengan menerapkan S&OP, PTPN Group mampu merencanakan produksi secara lebih efektif dan efisien, sehingga dapat memenuhi permintaan pasar dengan tepat waktu dan jumlah yang sesuai.

2. Penerapan Just-in-Time Strategy: Digunakan untuk mendukung kesehatan inventori.

Strategi ini memungkinkan PTPN Group mengelola persediaan dengan lebih baik, mengurangi biaya penyimpanan, dan meminimalkan risiko kelebihan atau kekurangan stok.

Baca juga: Siap-siap Stok Minyak Goreng Curah di Pasaran Berkurang, Ini Sebabnya

3. Pengembangan Industri Hilir: Dilakukan untuk memastikan ketahanan pangan nasional.

PTPN Group fokus pada produksi minyak kelapa sawit dan gula, dua komoditas yang menjadi bagian dari kebutuhan pokok masyarakat Indonesia. Selain itu, PTPN Group juga memiliki produk hilir teh, kopi, dan beberapa produk lainnya.

Dengan mengembangkan industri hilir, PTPN Group tidak hanya meningkatkan nilai tambah produknya tetapi juga berkontribusi pada stabilitas pasokan pangan nasional.

Baca juga: Pemerintah Bakal Secepatnya Bayar Utang Rafaksi Minyak Goreng ke Pengusaha

"Kami terus berinovasi dan menawarkan produk berkualitas agar dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan ekonomi nasional,” ungkap Heru Prabowo dalam keterangan persnya, Jumat (17/5/2024).

Ia mengatakan seluruh produk retail PTPN Group adalah 100 persen produk dalam negeri, yangmencerminkan komitmen perusahaan terhadap produk-produk lokal berkualitas tinggi.

BUMN ini juga meraih penghargaan sebagai “The Most Promising Company in Strategic Marketing” pada ajang BUMN Entrepreneurial Marketing Awards (BEMA) 2024 pada Rabu malam (15/5/2024).

Penghargaan ini adalah apresiasi terhadap inovasi strategi pemasaran yang diterapkan oleh PTPN Group serta komitmennya dalam menjaga ketahanan pangan nasional.

“Penghargaan ini kita selenggarakan setiap tahun dan menjadi lebih kredibel karena juri yang menilai bukan hanya dari kalangan BUMN, namun dari kalangan penggiat dan praktisi marketing, sehingga penghargaan ini bisa merepresentasikan penilaian masyarakat luas terhadap BUMN,” kataHermawan Kartajaya, Founder & Chair of MCorp, dalam sambutannya ketika membuka rangkaian
acara.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas