Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Pemerintah Kebut Pembangunan Lapangan Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-79 di IKN, Bisa Rampung?

Jokowi mengatakan upacara digelar di dua lokasi karena saat ini merupakan masa transisi pemindahan ibu kota dari Jakarta ke IKN.

Penulis: Endrapta Ibrahim Pramudhiaz
Editor: Seno Tri Sulistiyono
zoom-in Pemerintah Kebut Pembangunan Lapangan Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-79 di IKN, Bisa Rampung?
HO
Pembangunan lapangan upacara HUT Kemerdekaan RI ke-79 akan selesai dalam waktu dekat. 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Endrapta Pramudhiaz

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gelaran upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-79 akan digelar di dua tempat, yakni di Istana Kepresidenan, Jakarta, dan Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.

Pembangunan lapangan upacara yang sedang berlangsung pun disebut akan selesai dalam waktu dekat.

Pelaksana Tugas (Plt) Wakil Kepala Otorita IKN Raja Juli Antoni mengatakan, pembangunan lapangan upacara yang merupakan pusat dari perayaan HUT Kemerdekaan ini telah memasuki tahap akhir.

Ia menyebut pembangunan terus digenjot untuk memastikan seluruh fasilitas dan infrastruktur pendukung dapat siap mendukung terlaksananya upacara di IKN.

Baca juga: Jokowi Tunda Pindah ke IKN karena Air-Listrik Belum Siap, PDIP Menyindir: Kalau Dipaksakan Ya Gitu

“Pemerintah di bawah koordinasi Kementerian PUPR berupaya semaksimal mungkin untuk menyelesaikan seluruh persiapan Upacara Kemerdekaan dengan baik," kata Raja Juli dalam keterangannya, Rabu (10/7/2024).

"Tahap finalisasi pembangunan gedung Istana Negara dan lapangan upacara pada Kawasan Istana Kepresidenan di IKN tengah dilakukan untuk memastikan infrastruktur siap digunakan,” lanjutnya.

BERITA REKOMENDASI

Ia optimistis upacara HUT Kemerdekaan RI ke-79 di IKN dapat terlaksana dengan lancar, serta kualitas yang dihadirkan juga baik.

Adapun ketika upacara HUT Kemerdekaan RI ke-79 nanti, peringatan hari kemerdekaan di IKN akan dipimpin langsung Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan akan dihadiri oleh Presiden Terpilih RI 2024-2029 Prabowo Subianto.

Sementara HUT kemerdekaan di Istana Jakarta akan dipimpin oleh Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan dihadiri Wakil Presiden Terpilih RI 2024-2029 Gibran Rakabuming.

Jokowi pun menjelaskan mengapa upacara HUT Kemerdekaan RI ke-79 digelar di Jakarta dan IKN.

Jokowi mengatakan upacara digelar di dua lokasi karena saat ini merupakan masa transisi pemindahan ibu kota dari Jakarta ke IKN.


"Ini kan masa transisi, masa transisi dari Jakarta menuju ke IKN Nusantara. Agar ada perjalanan menuju pindahnya itu keliatan. Jadi di sini tetap dilakukan, di sana tetap dilakukan," kata Jokowi di RPTRA Taman Sawo, Kebayoran Baru, Jakarta Selasa (11/6/2024).

Jokowi mengatakan upacara peringatan HUT RI baru akan digelar di IKN saja apabila telah terbit Keputusan Presiden (Keppres) mengenai pemindahan ibu kota.

"Termasuk juga urusan yang berkaitan dengan mobilisasi, transportasi, akomodasi itu tidak mudah," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas