Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bandit Jalanan Ditembak Mati karena Melawan Saat Ditangkap Polisi

Tim Khusus mengendarai mobil sempat kejar-kejaran memburu kedua bandit yang berboncengan

zoom-in Bandit Jalanan Ditembak Mati karena Melawan Saat Ditangkap Polisi
net
ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM - Dua bandit jalanan pelaku pencurian dengan kekerasan yang belum diketahui identitasnya, terpaksa ditembak mati oleh polisi, karena tak menggubris tembakan peringatan. Motor kedua pelaku sempat terjatuh menabrak trotoar setelah dipepet mobil polisi.

Tim Khusus mengendarai mobil sempat kejar-kejaran memburu kedua bandit yang berboncengan dan malah memacu motor matiknya. Kedua bandit itu tancap gas kabur ke arah Jalan Leumah Neundeut, Kecamatan Sukajadi, Bandung. Tepat di jalan menanjak, polisi berhasil memepet motor pelaku.

"Motor pelaku menabrak trotoar dan terjatuh. Keduanya langsung menyerang anggota, menggunakan senjata tajam. Karena membahayakan nyawa anggota, akhirnya anggota menindaktegas, menembak pelaku. Kedua pelaku tewas," ujar Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Mashudi didampingi Kasatreskrim Polrestabes Bandung AKBP Trunoyudho Wisnu Andhiko di lokasi kejadian.

Kedua bandit berjenis kelamin pria ini belum diketahui identitasnya. Polisi menemukan laptop milik korban yang dijambretnya di kawasan Jalan Surya Sumantri (depan Universitas Maranatha). Petugas pun menemukan dua senjata tajam jenis golok dan pisau milik pelaku. Selain itu, petugas menyita juga satu unit sepeda motor yang digunakan pelaku untuk aksi kejahatan.

Diberitakan sebelumnya, timsus Polrestabes Bandung menembak mati dua orang bandit pelaku kejahatan jalanan pencurian dengan kekerasan (curas), sekitar pukul 03.30, Kamis (16/1/2014). Keduanya usai menjambret seorang di depan kampus Maranatha di Jalan Surya Sumantri, saat kabur masuk ke jalan Lemah Neundeut, Bandung, keduanya melakukan perlawanan terhadap petugas yang hendak menangkap kedua bandit. (TRIBUN JABAR/dic)

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas