Lama Tidak Muncul di Publik, Kapolri: Kondisi Saya Baik
Ketika konferensi pers yang hadir ialah Menkes, Menteri PUPR, Panglima TNI, Kenapa BNPB dan Menteri BUMN. Dari Polri, yang mewakili Kapolri ialah
Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapolri Jenderal (Pol) Idham Azis bersuara atas kondisi kesehatannya di tengah wabah virus corona.
Ketidakhadiran pucuk pimpinan Polri di mata publik sejak satu minggu ini banyak yang mempertanyakan.
Terlebih pada Minggu (22/3/2020) kemarin, Idham Azis tidak ikut dalam meninjau Wisma Atlet, Jakarta Pusat.
Ketika konferensi pers yang hadir ialah Menkes, Menteri PUPR, Panglima TNI, Kenapa BNPB dan Menteri BUMN. Dari Polri, yang mewakili Kapolri ialah Kabaharkan, Komjen Agus Adrianto.
Baca: Kamu Bisa Bela Negara Hanya Dengan Bertahan di Rumah
Pada Tribunnews.com, jenderal bintang empat ini memastikan dirinya dalam keadaan sehat walafiat. Dirinya juga menjalankan tugas seperti biasa, berkantor di Mabes Polri.
"Alhamdulilah kondisi saya baik. Tetap bekerja seperti biasa mengikuti anjuran pemerintah," ucapnya pada Tribunnews.com, Senin (23/3/2020).
Mantan Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng) ini juga meminta masyarakat mengindahkan maklumat yang telah dibuatnya pada 19 Maret 2020 terutama menghindari kerumunan mulai dari festival, bazar, resepsi pernikahan hingga nongkrong di cafe.
Baca: Polisi Bubarkan Anak Muda yang Nongkrong di Blok M: Saya Ingatkan untuk Social Distancing
"Mari kita mengikuti anjuran-anjuran yang dibuat pemerintah serta maklumat kapolri demi keselamatan bersama mencegah virus corona," tambahnya.