Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

GOR Ciracas Jakarta Timur Jadi Tempat Penampungan Tunawisma Selama Pandemi Covid-19

GOR Ciracas Jakarta Timur dijadikan tempat penampungan sementara bagi tunawisama di tengah pandemi Covid-19.

Penulis: Mafani Fidesya Hutauruk
Editor: Adi Suhendi
zoom-in GOR Ciracas Jakarta Timur Jadi Tempat Penampungan Tunawisma Selama Pandemi Covid-19
Grafis Tribunnews.com/Ananda Bayu S
Virus Corona 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Mafani Fidesya Hutauruk

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - GOR Ciracas Jakarta Timur dijadikan tempat penampungan sementara bagi tunawisama di tengah pandemi Covid-19.

Petugas Suku Dinas Sosial Jakarta Timur Yakub mengatakan hal tersebut dilakukan dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19.

Yakub menjelaskan GOR Ciracas kini menyediakan 100 tempat tidur bagi Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS).

Baca: Cerita Sebelum Hijrah, Fenita Arie Pernah Sebut Suaminya Kesambet karena Bicara Agama

Tempat tidur sengaja diletakkan di lapangan serbaguna di dalam GOR tersebut.

"Ada 100 tempat tidur, tapi yang ada di sini hanya 53 PMKS," ucap Yakub, Jumat (1/5/2020).

Selain itu, di GOR tersebut pun disediakan juga dua toilet baik untuk pria maupun wanita.

Baca: Beredar di Media Sosial Modus Maling Rumah, Ini Imbauan Kasatreskrim Polresta Solo

Berita Rekomendasi

Pantauan Tribunnews.com. sebagian besar PMKS tidak menggunakan masker saat berada di GOR tersebut.

GOR Ciracas sudah beroperasi menampung PMKS sejak Senin(27/04/2020).

GOR Ciracasa akan menjadi tempat penampungan sementara bagi PMKS sampai berakhirnya pandemi Covid-19.

Bagi PMKS yang ingin pulang dari GOR Ciracas akan dipersilakan dengan syarat membawa KTP dan kartu keluarga (KK).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas