Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Update 8 Juli : 7 Provinsi Tak Ada Kasus Baru Covid-19

Yuri juga menyampaikan bahwa jumlah pasien positif corona di Indonesia kembali bertambah. Tercatat ada 1.853 kasus baru.

Penulis: Vincentius Jyestha Candraditya
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Update 8 Juli : 7 Provinsi Tak Ada Kasus Baru Covid-19
Tangkap layar youtube BNPB
Achmad Yurianto 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Vincentius Jyestha 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Juru bicara pemerintah terkait penanganan Covid-19 Achmad Yurianto mengupdate jumlah data terkait kasus Covid-19 di Indonesia, pada Rabu (8/7/2020). 

Yuri memaparkan ada tujuh provinsi yang hari ini sama sekali tak terdapat kasus baru Covid-19. 

"Ada tujuh provinsi yang melaporkan hari ini tidak ada penambahan kasus baru," ujar Yuri dalam konferensi pers di Gedung BNPB, Jakarta Timur, Rabu (8/7/2020).

Baca: 14 Orang Pengambil Jenazah Pasien Covid-19 di Makassar Masuk DPO

Adapun ketujuh provinsi yang tak memiliki tambahan kasus baru pada hari ini, antara lain Bangka Belitung; Jambi; Kalimantan Barat; Kalimantan Utara; Sumatera Barat; Riau; serta Papua Barat. 

Selain itu, tercatat pula ada 17 provinsi yang melaporkan kasus baru di bawah 10 orang. Catatan ini meliputi tujuh provinsi yang tak memiliki tambahan kasus baru.

Baca: Kasus Positif Covid-19 Klaster Mitra 10 Bogor Bertambah Jadi 21, Gugus Tugas Beri Sejumlah Catatan

Yuri juga menyampaikan bahwa jumlah pasien positif corona di Indonesia kembali bertambah. Tercatat ada 1.853 kasus baru.

Berita Rekomendasi

"Covid-19 terkonfirmasi sebanyak 1.853 orang sehingga menjadi total kasus positif sebanyak 68.079 orang," imbuhnya. 

Yuri juga mengatakan penambahan kasus sembuh hari ini mencapai 800 pasien, sehingga total kasus sembuh sebanyak 31.585 orang.

"Sementara jumlah yang meninggal dunia menjadi 3.359 orang setelah penambahan 50 orang," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas