Update Corona Global 6 Agustus Siang: Total 18,9 Juta Kasus, Kematian Brasil Capai 97.418 Jiwa
Berikut update data korban virus corona atau Covid-19 yang tersebar di seluruh dunia hingga Kamis (6/8/2020) pukul 14.00 WIB.
Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Berikut update data korban virus corona atau Covid-19 yang tersebar di seluruh dunia hingga Kamis (6/8/2020) pukul 14.00 WIB.
Untuk diketahui, virus corona kini telah menjangkiti setidaknya 18.981.548 orang di dunia.
Update terbaru, 16.069 kasus tambahan dilaporkan di seluruh dunia.
Warga yang dinyatakan sembuh sebanyak 12.173.361 pasien, sedangkan 711.301 jiwa dinyatakan meninggal dunia.
Baca: Jadi Relawan Uji Vaksin Covid-19, Arya Sinulingga Jaga Diri Tak Terkena Virus Corona
Baca: Penjelasan Pemerintah tentang Kapan Vaksin Corona Tersedia di Indonesia
Menurut data dari worldometers.info, total kasus virus corona di Amerika Serikat telah menembus angka 4.973.741 pasien.
Sementara total kematian mencapai 161.607 jiwa dan pasien sembuh ada 2.540.880 orang di Amerika Serikat.
Dengan angka tersebut, Amerika Serikat berada di peringkat pertama secara global.
Brasil yang menempati posisi ke-2 melaporkan 2.862.761 infeksi.
Total kematian Brasil 97.418 jiwa.
Total pasien sembuh di Brasil mencapai 2.020.637 orang.
Baca: Perempuan India Dihukum Memanggul Suaminya karena Selingkuh, Begini Akhir Ceritanya
Baca: Toko Miras Tutup karena Lockdown, 10 Orang di India Tenggak Campuran Hand Sanitizer hingga Tewas
Sementara India melaporkan 1.966.001 infeksi.
Sekira 40.761 orang di India telah dilaporkan meninggal karena virus corona.
Total pasien Covid-19 di India yang sembuh mencapai 1.329.026 orang.