Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Evaluasi 2 Minggu Penanganan Corona Dipegang Luhut, Prof Wiku: Kasus Aktif Meningkat Secara Nasional

Evaluasi dua minggu penanganan Covid-19 dipegang oleh Menko Marves Luhut menyatakan kasus aktif meningkat secara nasional.

Penulis: Inza Maliana
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Evaluasi 2 Minggu Penanganan Corona Dipegang Luhut, Prof Wiku: Kasus Aktif Meningkat Secara Nasional
https://covid19.go.id/
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, Prof Wiku Adisasmito 

TRIBUNNEWS.COM - Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Prof Wiku Adisasmito menyampaikan evaluasi penanganan Covid-19 di 10 provinsi prioritas.

Evaluasi tersebut terhitung selama dua pekan terakhir atau periode 13-27 September 2020.

Ia mengaku, evaluasi ini perlu disampaikan karena banyak publik yang bertanya-tanya hasil penanganan Covid-19 di provinsi prioritas tersebut.

Terlebih, setelah penugasan itu diambil alih oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan serta Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Doni Monardo.

"Semua pihak ingin mengetahui bagaimana perkembangan dua minggu terakhir terkait 9 provinsi prioritas ditambah Banten."

Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito di Istana Kepresidenan,  Jakarta,  Selasa, (18/8/2020)
Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa, (18/8/2020) (Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden)

Baca: Wiku Adisasmito: Penanganan Covid-19 di 9 Provinsi Dipantau Langsung Dari Pusat

"Yaitu tanggal 13-27 September. Sejak ditunjuknya Menko Marves dan Ketua Satgas Penanganan Covid-19," kata Wiku dalam keterangan pers dari Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (1/10/2020).

10 provinsi tersebut meliputi DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Banten.

Berita Rekomendasi

Kalimantan Selatan, Sulawesi Selatan Sumatera Utara, Papua, dan Bali.

Ada tiga aspek evaluasi yang dipaparkan Wiku, satu di antaranya yakni tren kasus aktif.

Wiku mengatakan, dalam periode 13-27 September, terjadi kenaikan jumlah kasus aktif di 10 provinsi prioritas.

Akibatnya, kenaikan kasus aktif Covid-19 secara nasional juga berpengaruh.

Satu Tahanan Polrestabes Palembang Positif Covid-19, Kini Diisolasi di Rumah Sakit Bari, Jumat (2/10/2020).
Satu Tahanan Polrestabes Palembang Positif Covid-19, Kini Diisolasi di Rumah Sakit Bari, Jumat (2/10/2020). (Tribun Sumsel/Agung Dwipayana)

Baca: Permintaan Satgas agar Pemprov Berlomba Turunkan Kasus Covid-19 Tidak Tepat 

"Jumlah kasus aktif secara nasional di Indonesia terus mengalami peningkatan."

"Seiring dengan terjadinya peningkatan di provinsi prioritas," kata Wiku, dikutip dari Kompas.com.

Menurut Wiku, total kasus aktif di 10 provinsi prioritas pada 13 September masih berjumlah 39.271 pasien.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas