Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sylviana Murni Dapat Info Alat Cartridge untuk Swab Test Kosong, Minta Menkes Lakukan Ini

Sylviana Murni menulis bahwa pihaknya menerima laporan dari berbagai daerah terkait kekosongan stok alat Cartridge Sars-Cov2 kosong,

Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Sylviana Murni Dapat Info Alat Cartridge untuk Swab Test Kosong, Minta Menkes Lakukan Ini
dok. DPD RI
Ketua Komite III, Prof. Sylviana Murni. 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Komite III DPD RI mengirimkan surat perihal permintaan penyediaan kendaraan Swab/PCR Covid-19 di seluruh provinsi di Indonesia kepada Menkes Terawan Agus Putranto.

Surat tertanggal 30 September tersebut ditandatangani Ketua Komite III DPD RI Sylviana Murni yang juga diketahui positif virus corona.

Mengutip surat yang diterima Tribunnews.com, Sylviana Murni menulis bahwa pihaknya menerima laporan dari berbagai daerah terkait kekosongan stok alat Cartridge Sars-Cov2 yang merupakan instrumen terpenting dalam memastikan pasien apakah terpapar Covid-19 atau tidak dan kurang cepatnya proses swab karena keterbatasan alat dan tenaga medis.

Sehubungan dengan hal tersebut, Komite III DPD RI meminta Kementerian Kesehatan segera melakukan transformasi Program kebijakan.

Baca: Lebih Penting Kemanusiaan, Ketua Komite III DPD RI Sylviana Murni Dukung Penundaan Pilkada 2020

Baca: Sylviana Murni, Mantan Calon Wagub DKI Jakarta Positif Covid-19

"Komite III berharap Kementerian Kesehatan dapat menyediakan kendaraan untuk pemeriksaan Covid-19 lengkap beserta peralatan medisnya masing-masing Provinsi satu kendaraan untuk mempercepat proses tracing Covid-19," tulis surat tersebut.

Sampai berita ini diturunkan, Tribunnews.com masih mencoba meminta keterangan dari pihak Kementerian Kesehatan.
Namun belum ada jawaban dari pihak Menkes.

Sylviana Murni
Sylviana Murni (NOVA)
Berita Rekomendasi

Positif Covid-19

Ketua Komite III Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Sylviana Murni dinyatakan positif Covid-19.

Hal tersebut dibenarkan Anggota DPD Intsiawati Ayus saat dihubungi, di Jakarta, Minggu (27/9/2020) malam.

"Seperti yang disampaikan (Sylviana), beliau jalani masa isolasinya," ucap Intsiawati.

Diketahui, Sylviana positif Covid-19 dengan status orang tanpa gejala (OTG) dan saat ini sedang isolasi di Rumah Sakit Pertamina Jaya, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

Sylviana merupakan mantan calon wakil gubernur DKI Jakarta, mendampingi calon gubernur Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pada Pilgub 2017.

Sebelum masuk ke DPD, Sylviana seorang birokrat yang berkarier di Pemprov DKI Jakarta.

Ia pernah menjabat sebagai Deputi Gubernur Bidang Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta pada 2015-2016.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas