Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Risiko Infeksi Covid-19 Dapat Diminalisir dengan Protokol 3M

dr Gia Pratama, menyatakan risiko infeksi virus Covid-19 dapat diminimalisir dengan melakukan protokol 3M

Penulis: Ilham Rian Pratama
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Risiko Infeksi Covid-19 Dapat Diminalisir dengan Protokol 3M
TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
Pengguna jalan melintasi baliho dengan foto Presiden RI Joko Widodo mengajak warga Bandung untuk mengenakan masker, yang terpasang di Jalan Cibaduyut Raya, Kota Bandung, Minggu (11/10/2020). Kampanye Presiden Jokowi ini bertujuan agar warga patuh dengan protokol kesehatan di saat pandemi Covid-19. (TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ilham Rian Pratama

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dokter emergency yang populer lewat media sosial, dr Gia Pratama, menyatakan risiko infeksi virus Covid-19 dapat diminimalisir dengan melakukan protokol 3M (memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak)

"Mengobati memang penting, namun mencegah lebih baik,” kata Gia dalam keterangannya, Minggu (15/11/2020).

Tak hanya itu, menurutnya, perlu juga untuk mengenali apa dan bagaimana gejala dini Covid-19.

Kepala IGD di salah satu rumah sakit di Jakarta itu merumuskan, RI (Risiko Infeksi) = JV (Jumlah Virus) dibagi I (Imunitas tubuh).

Baca juga: Ketua Satgas Covid-19 Minta Tokoh Agama Jadi Teladan dalam Penerapan Protokol 3M

"Jadi, bagaimana cara kita menurunkan risiko infeksi adalah dengan menurunkan jumlah virus dan meningkatkan imunitas tubuh,” jelas Gia.

Gia mengatakan bahwa masyarakat dapat melakukan deteksi dini gejala penyakit Covid-19.

Berita Rekomendasi

Soalnya, selain akan meningkatkan recovery rate, hal ini juga dapat menjadi tindakan pencegahan dini, sebelum penyakit menjadi berat.

"Harapannya masyarakat datang sebelum kondisinya parah. Kalau masih fase-fase awal, dahak belum kental, dapat pakai obat pengencer dahak jadi tidak akan menyumbat ke paru-paru. Tidak akan menyebabkan pneumonia parah,” kata dia.

Baca juga: Kapolri Imbau Masyarakat Terapkan Protokol Kesehatan 3M Untuk Cegah Covid-19

Kata Gia, imunitas tubuh dapat ditingkatkan melalui konsumsi makanan bergizi, menjaga pola hidup sehat, dengan tidak merokok, cukup istirahat dan tidur serta berolahraga.

"Segala upaya mendeteksi dini ini penting, hingga vaksin Covid-19 siap untuk didistribusikan kepada masyarakat. Vaksin adalah salah satu puzzle penting di imunitas tubuh kita,” katanya.

Baca juga: Selain 3M, Cara Lain Tangkal Covid-19 Ialah VDJ

Sebagaimana diketahui, pemerintah lewat Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 saat ini terus menggencarkan kampanye penyuluhan protokol kesehatan 3M yaitu Memakai masker, rajin Mencuci tangan, dan selalu Menjaga jarak.

Kampanye 3M ini terus menerus disosialisasikan supaya masyarakat tidak lupa bahwa penyebaran Covid-19 banyak datang dari pergerakan manusia. Makanya, pelaksanaan 3M harus dijalankan secara ketat.

Catatan redaksi:

Bersama-kita lawan virus Corona.

Tribunnews.com mengajak seluruh pembaca untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dalam setiap kegiatan.

Ingat pesan ibu, 3M (Memakai masker, rajin Mencuci tangan, dan selalu Menjaga jarak).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas