UPDATE Kasus Corona Indonesia 24 Juli 2021: Tambah 45.416 Positif, 39.767 Sembuh, 1.415 Meninggal
Update informasi jumlah pasien virus corona di Indonesia yang tercatat hingga Sabtu (24/7/2021), Tambah 45.416 Positif, 39.767 Sembuh,1.415 Meninggal
Penulis: Galuh Widya Wardani
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Berikut update informasi jumlah pasien virus corona atau Covid-19 di Indonesia yang tercatat hingga Sabtu (24/7/2021).
Jumlah kasus positif virus corona tercatat ada 45.416 penambahan dari sebelumnya 3.082.410 kasus.
Data tersebut dirilis dalam Peta Sebaran Covid-19, covid19.go.id, Sabtu sore.
Kini, total kasus Covid-19 di Indonesia menjadi 3.127.826 sejak pertama terkonfirmasi pada 2 Maret 2020 silam.
Kabar baiknya, ada sejumlah 39.767 pasien yang berhasil sembuh dari Covid-19.
Sehingga, jumlah pasien sembuh saat ini berjumlah 2.471.678 jiwa dari pasien sebelumnya yang sebanyak 2.431.911 jiwa.
Baca juga: Virus corona: Apakah AS mendanai penelitian virus berbahaya di Wuhan?
Baca juga: Soal Asal-usul Virus Corona, China Tolak Rencana WHO Kembali Selidiki Teori Kebocoran Lab Wuhan
Sementara itu, jumlah pasien positif Covid-19 yang dinyatakan meninggal dunia juga bertambah sebanyak 1.415 pasien.
Total pasien meninggal dunia akibat virus corona menjadi 82.013 orang, dari yang sebelumnya sebanyak 80.598 orang.
Penambahan kasus positif tersebut tersebar di seluruh provinsi di Indonesia.
Baca juga: HUT Ke-48, KNPI Serukan Kibarkan Bendera Merah, Indonesia Melawan Covid-19
Informasi ini dapat terlihat dari data peta persebaran kasus pada tiap provinsi.
Update corona atau Covid-19 di Indonesia bisa di akses di sini.
Anggota Komisi IX DPR RI Minta Masyarakat Turut Kuatkan Ketahanan Pangan Lokal
Anggota Komisi IX DPR RI, Muchamad Nabil Haroen menilai baik pemerintah maupun masyarakat dapat serta merta dalam menguatkan ketahanan pangan.
Mengingat pandemi Covid-19 ini berlangsung dalam waktu yang tidak sebentar.