Update Corona Global Minggu 5 September 2021: Kasus Aktif di Indonesia Tertinggi ke-16 di Dunia
Update data virus corona (Covid-19) per Minggu 5 September 2021. Total kasus aktif di Indonesia tertinggi ke-16 di dunia dengan 160 ribu kasus.
Penulis: Rica Agustina
Editor: Arif Fajar Nasucha
TRIBUNNEWS.COM - Update data virus corona (Covid-19) di seluruh dunia per Minggu, 5 September 2021 pukul 14.20 WIB.
Berdasarkan data dari worldometers.info, total kasus Covid-19 di dunia saat ini mencapai 221.140.011.
Ada tambahan sebanyak 53.024 kasus dari laporan sebelumnya, Sabtu (4/9/2021).
Pasien yang dinyatakan sembuh bertambah 65.446 orang, sehingga totalnya menjadi 197.635.609 orang.
Sedangkan pasien yang dinyatakan meninggal dunia menjadi 4.575.771 jiwa, dari sebelumnya 4.574.610 jiwa.
Baca juga: Sentra Vaksinasi Kolaborasi Ikastara Kembali Digelar di Jakarta
Sebanyak 1.161 orang meninggal akibat pandemi virus corona per Minggu (5/9/2021).
Sementara itu, total kasus aktif yang tersebar di berbagai negara turun 13.583 kasus, menjadi 18.928.631 kasus.
Amerika Serikat masih menempati urutan pertama negara dengan kasus Covid-19 aktif tertinggi, yaitu 8.799.574 kasus.
Sedangkan Indonesia masih berada di urutan ke-16 dengan 160.699 kasus aktif.
Lebih lanjut, berikut daftar 20 negara dengan kasus Covid-19 aktif tertinggi di dunia pada Minggu, 5 September 2021:
Amerika Serikat
Total Kasus: 40.765.356
Kasus Aktif: 8.799.574
Sembuh: 31.299.924
Meninggal: 665.858
Inggris
Total Kasus: 6.941.611
Kasus Aktif: 1.221.959
Sembuh: 5.586.491
Meninggal: 133.161