Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menko PMK Bersyukur Jaring Pengaman Sosial Selama Pandemi Covid-19 Bekerja Dengan Baik

Muhadjir Effendy bersyukur jaring pengaman sosial yang digelar pemerintah selama pandemi covid-19 bekerja dengan baik.

Penulis: Gita Irawan
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Menko PMK Bersyukur Jaring Pengaman Sosial Selama Pandemi Covid-19 Bekerja Dengan Baik
WARTAKOTA/Nur Ichsan
JARING PENGAMAN SOSIAL - Pemerintah Kota Tangerang menyalurkan dana jaring pengaman sosial dari pemerintah provinsi Banten untuk warga terdampak Covid-19 di wilayah Kelurahan Panunggangan dan Kelurahan Panunggangan Timur, Kecamatan Pinang, Kamis (16/7/2020). Bantuan langsung tunai tahap 1 gelombang 4 ini diberikan kepada 13.307 penerima sebesar Rp 600 ribu/penerima. (Wartakota/Nur Ichsan) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy bersyukur jaring pengaman sosial yang digelar pemerintah selama pandemi Covid-19 bekerja dengan baik.

Menurutnya apabila pemerintah gagal mengamankan jaring pengaman sosial tersebut maka kemungkinan akan terjadi kerusuhan-kerusuhan masal di beberapa area.

Apabila hal tersebut terjadi, kata Muhadjir, maka pemerintah tidak hanya bisa fokus menangani covid-19 saja melainkan juga harus memadamkan gejolak masyarakat di mana-mana.

Ongkosnya, lanjut dia, pasti jauh lebih mahal disertai risiko-risiko yang lain juga kemungkinan akan lebih besar.

Hal tersebut disampaikan Muhadjir dalam Webinar 83 Tahun Sinar Mas bertajuk Indonesia Sehat, Ekonomi Bangkit yang disiarkan di kanal Youtube Sinar Mas pada Selasa (14/9/2021).

"Alhamdulillah, kalau saya boleh bersyukur, saya sebagai penanggung jawab dalam konteks kesehatan dan terutama jaring pengaman sosial, kita telah melaksanakan dengan baik, buktinya sampai sekarang, kita termasuk negara yang tidak pernah dilanda oleh kerusuhan sosial, amuk sosial karena reaksi dari masyarakat yang kelaparan, dari masyarakat yang tidak mendapatkan kebutuhan dasarnya," kata dia. 

Baca juga: Muhadjir: Jangan Pilih-pilih Vaksin karena Khasiatnya Sama

Menurutnya hal tersebut adalah suatu prestasi presiden yang tidak pernah disebut atau tidak pernah dimunculkan.

Berita Rekomendasi

Muhadjir mengatakan baginya ada saat-saat tertentu untuk mengetuk hati masyarakat untuk bersyukur bahwa dalam aspek jaring pengaman sosial masih terkendali dengan baik.

"Tentu saja itu berkat dari kepemimpinan Bapak Presiden kita Bapak Joko Widodo," kata Muhadjir.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas