Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Peneliti Sebut Lebih dari 25.000 Ton Sampah Plastik APD Terapung di Lautan Akibat Covid-19

Penelitian baru mengungkapkan lebih dari 25.000 ton APD dan jenis sampah plastik lainnya terkait virus corona (Covid-19) telah memasuki lautan.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Peneliti Sebut Lebih dari 25.000 Ton Sampah Plastik APD Terapung di Lautan Akibat Covid-19
Tribunnews/Jeprima
Petugas merapikan tumpukan kantong sampah plastik kuning yang menumpuk di Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (6/7/2021). Sejumlah petugas berpakaian alat pelindung diri (APD) lengkap tiap hari mengumpulkan kantong plastik berwarna kuning yang menumpuk berisikan APD bekas pakai, kardus makanan, dan sejumlah barang pasien yang sudah tidak terpakai. Kemudian tumpukan limbah itu disimpan di ruang khusus Tower 7 RS Darurat Covid-19 Wisma Atlet. Sekali angkut, RSD Wisma Atlet bisa mengangkut 2 ton limbah medis corona. Dalam sehari petugas dapat mengangkut 3 kali yaitu pagi, siang, dan malam hari. Tribunnews/Jeprima 

Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penelitian baru mengungkapkan lebih dari 25.000 ton Alat Pelindung Diri (APD) dan jenis sampah plastik lainnya terkait virus corona (Covid-19) telah memasuki lautan.

Para peneliti dari Sekolah Ilmu Atmosfer Universitas Nanjing dan Lembaga Oseanografi Scripps UC San Diego telah memimpin analisis baru dalam penelitian yang dilakukan sejak awal pandemi pada 2020 hingga Agustus 2021.

Baca juga: Bunga Zainal Doyan Belanja ke Pasar, Rela Kegerahan karena Pakai APD saat Berbelanja

Baca juga: Memanfaatkan Teknologi Basis Konsorsium Mikroorganisme, Limbah Ternak Diolah Jadi Briket Media Tanam

Mereka pun memprediksi hampir tiga perempat atau sekitar 71 persen sampah APD akan terdampar di pantai pada akhir tahun ini.

Dikutip dari laman Sputnik News, Selasa (9/11/2021), menurut penelitian tersebut, sejak awal epidemi hingga Agustus 2021, 193 negara di dunia menghasilkan 8,4 juta ton sampah plastik terkait pandemi.

Petugas merapikan tumpukan kantong sampah plastik kuning yang menumpuk di Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (6/7/2021). Sejumlah petugas berpakaian alat pelindung diri (APD) lengkap tiap hari mengumpulkan kantong plastik berwarna kuning yang menumpuk berisikan APD bekas pakai, kardus makanan, dan sejumlah barang pasien yang sudah tidak terpakai. Kemudian tumpukan limbah itu disimpan di ruang khusus Tower 7 RS Darurat Covid-19 Wisma Atlet. Sekali angkut, RSD Wisma Atlet bisa mengangkut 2 ton limbah medis corona. Dalam sehari petugas dapat mengangkut 3 kali yaitu pagi, siang, dan malam hari. Tribunnews/Jeprima
Petugas merapikan tumpukan kantong sampah plastik kuning yang menumpuk di Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (6/7/2021). Sejumlah petugas berpakaian alat pelindung diri (APD) lengkap tiap hari mengumpulkan kantong plastik berwarna kuning yang menumpuk berisikan APD bekas pakai, kardus makanan, dan sejumlah barang pasien yang sudah tidak terpakai. Kemudian tumpukan limbah itu disimpan di ruang khusus Tower 7 RS Darurat Covid-19 Wisma Atlet. Sekali angkut, RSD Wisma Atlet bisa mengangkut 2 ton limbah medis corona. Dalam sehari petugas dapat mengangkut 3 kali yaitu pagi, siang, dan malam hari. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/Jeprima)

Mayoritas plastik yang terkait Covid-19 ini berasal dari limbah medis yang dihasilkan rumah sakit.

"Sampah plastik menyebabkan kerusakan pada kehidupan laut dan telah menjadi masalah utama lingkungan global. Pandemi Covid-19 baru-baru ini telah menyebabkan peningkatan permintaan plastik sekali pakai, meningkatkan tekanan pada masalah yang sudah di luar kendali ini," kata pengantar makalah itu.

Berita Rekomendasi

Para peneliti mengklaim bahwa pekerjaan mereka menggarisbawahi 'masalah jangka panjang untuk lingkungan laut, terutama terakumulasi di pantai dan sedimen pesisir'.

Masker, face shield, sarung tangan sekali pakai, dan baju bedah adalah bagian dari APD.

Petugas merapikan tumpukan kantong sampah plastik kuning yang menumpuk di Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (6/7/2021). Sejumlah petugas berpakaian alat pelindung diri (APD) lengkap tiap hari mengumpulkan kantong plastik berwarna kuning yang menumpuk berisikan APD bekas pakai, kardus makanan, dan sejumlah barang pasien yang sudah tidak terpakai. Kemudian tumpukan limbah itu disimpan di ruang khusus Tower 7 RS Darurat Covid-19 Wisma Atlet. Sekali angkut, RSD Wisma Atlet bisa mengangkut 2 ton limbah medis corona. Dalam sehari petugas dapat mengangkut 3 kali yaitu pagi, siang, dan malam hari. Tribunnews/Jeprima
Petugas merapikan tumpukan kantong sampah plastik kuning yang menumpuk di Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (6/7/2021). Sejumlah petugas berpakaian alat pelindung diri (APD) lengkap tiap hari mengumpulkan kantong plastik berwarna kuning yang menumpuk berisikan APD bekas pakai, kardus makanan, dan sejumlah barang pasien yang sudah tidak terpakai. Kemudian tumpukan limbah itu disimpan di ruang khusus Tower 7 RS Darurat Covid-19 Wisma Atlet. Sekali angkut, RSD Wisma Atlet bisa mengangkut 2 ton limbah medis corona. Dalam sehari petugas dapat mengangkut 3 kali yaitu pagi, siang, dan malam hari. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/Jeprima)

Sedangkan kemasan plastik apapun yang digunakan untuk menyimpan produk ini, serta plastik dari alat uji, semuanya dianggap sebagai 'plastik terkait Covid-19'.

Jika tidak dibuang secara benar, semua zat ini dapat menyusup ke sungai dan akhirnya berakhir di lautan dunia.

Menurut penelitian itu, Sungai Shatt al-Arab, Indus, dan Yangtze, masing-masing mengalir ke Teluk Persia, Laut Arab, dan Laut China Timur, telah menyumbang 73 persen dari total pembuangan plastik.

Debit dari sungai-sungai Eropa pun menyumbang 11 persen dari total limbah, dengan kontribusi sederhana dari benua lainnya.

Para peneliti membandingkan jumlah kasus Covid-19 dengan jumlah sampah plastik terkait Covid-19 yang juga masuk ke sungai berdasarkan benua.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas