Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Update Corona 23 Februari 2022: Tambah 61.488 Kasus Baru, 39.170 Sembuh, 227 Meninggal

Berikut update kasus Corona atau Covid-19 di Indonesia yang tercatat pada Rabu (23/2/2022).

Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Update Corona 23 Februari 2022: Tambah 61.488 Kasus Baru, 39.170 Sembuh, 227 Meninggal
Freepik
Berikut update kasus Corona atau Covid-19 di Indonesia yang tercatat pada Rabu (23/2/2022). 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut update kasus Corona atau Covid-19 di Indonesia yang tercatat pada Rabu (23/2/2022).

Kemarin terdapat penambahan kasus virus corona sebanyak 61.488 kasus.

Sebelumnya, Selasa (22/2/2022), kasus positif Covid-19 bertambah 57.491 kasus.

Bertambahnya 61.488 kasus kemarin menjadikan total kasus Covid-19 di Indonesia sebanyak 5.350.902 kasus.

Hal tersebut berdasarkan data yang diterima Tribunnews.com pada Rabu pukul 17.09 WIB.

Baca juga: Disdikbud Kabupaten Magelang Jateng Hentikan Seluruh PTM Karena Kasus Covid Naik

Kabar baiknya, sebanyak 39.170 pasien Covid-19 dinyatakan sembuh.

Jumlah pasien sembuh diketahui bertambah menjadi 4.632.355 pasien.

Berita Rekomendasi

Sementara itu, pasien yang meninggal dunia akibat Covid-19 bertambah sebanyak 227 pasien.

Sehingga, total pasien yang meninggal dunia karena Covid-19 menjadi 147.025 pasien.

Penambahan kasus tersebut tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

Baca juga: Wamenkes: Ada Potensi Indonesia Akan Lakukan Suntikan Covid-19 Keempat

Infeksi Covid-19 Dapat Picu Long Covid-19 yang Turunkan Kualitas SDM

Diwartakan Tribunnews.com sebelumnya, masyarakat yang terinfeksi Covid-19 ibarat bola salju. Seiring berjalannya waktu, dapat memberikan dampak yang cukup besar.


Hal ini diungkapkan oleh Pakar Epidemiologi Griffith University, Dicky Budiman. Salah satu efek dari Covid-19 yang berdampak cukup besar adalah Long Covid-19.

"Riset terakhir menunjukkan bahkan 1 tahun pasca pulih, sepertiga dari pulih itu akan punya potensi Long Covid-19. Yang punya potensi itu, hampir 50 persen lebih mengalami gejala gangguan cardiovascular,"ungkapnya pada Tribunnews, Rabu (23/2/2022).

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas