Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

BREAKING NEWS Update Corona 12 April 2022: Tambah 1.455 Kasus Baru, 3.286 Pasien Sembuh

Pemerintah merilis data penambahan kasus baru Covid-19 di Indonesia sebanyak 1.455 kasus dan 3.286 pasien sembuh, Selasa (12/4/2022).

Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in BREAKING NEWS Update Corona 12 April 2022: Tambah 1.455 Kasus Baru, 3.286 Pasien Sembuh
Satgas Penanganan Covid-19
Update Kasus Covid-19 per 12 April 2022. Dalam artikel mengulas tentang update perkembangan kasus Covid-19 di Indonesia, Selasa (12/4/2022). 

TRIBUNNEWS.COM - Pemerintah merilis data penambahan kasus baru Covid-19 di Indonesia sebanyak 1.455 kasus, Selasa (12/4/2022).

Hari ini, tambahan kasus Covid-19 meningkat dibanding sebelumnya, yakni berada di angka 1.196 kasus.

Tambahan kasus baru pun bertambah sebanyak 259 pasien dibandingkan pada Senin (11/3/2022) kemarin.

Sehingga, total kasus infeksi corona di Indonesia sebanyak 6.035.358 hingga sore ini.

Adapun untuk pasien sembuh dari Covid-19 bertambah 3.286 dan jumlahnya mencapai 5.811.666 orang.

Baca juga: Update Covid-19 Global 12 April 2022: Infeksi Covid-19 saat ini Capai 500.054.346 Kasus

Berdasarkan data Satgas Penanganan Covid-19, Selasa (12/4/2022), untuk kasus kematian harian tercatat bertambah 43 jiwa.

Jadi, total kasus kematian akibat Covid-19 di Indonesia sebanyak 155.717 jiwa.

Kemudian, untuk total kasus aktif di Indonesia sebanyak 67.975 orang.

Mengenai vaksinasi, sudah lebih dari 160 juta warga Indonesia telah mendapatkan dua dosis vaksinasi Covid-19 hingga Selasa siang.
Berita Rekomendasi

Dikutip dari situs Kemenkes, total masyarakat yang sudah vaksinasi dosis pertama sebanyak 197.660.336 orang.

Kemudian, sebanyak 161.761.633 dosis kedua telah disuntikkan ke warga. 

Untuk vaksinasi Covid-19 dosis ketiga, saat ini sudah disuntikkan 27.960.917 orang.

Baca juga: Ini Alasan Masyarakat Perlu Lakukan Vaksin Lengkap dan Booster Jelang Persiapan Mudik

Prediksi Pakar Epidemiologi soal Situasi Pandemi di Indonesia setelah Mudik Lebaran

Diberitakan Tribunnews.com, pemerintah mengizinkan masyarakat melakukan mudik Lebaran tahun ini.

Namun, izin melakukan mudik ini disertai sejumlah persyaratan seperti sudah melakukan vaksinasi Covid-19 dua dosis dan sebagainya.

Hal yang menjadi pertanyaan, apakah mobilitas masyarakat yang cukup besar saat lebaran akan menimbulkan lonjakan kasus kembali?

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas