Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ketahui Gejala Omicron BA.4 dan BA.5 Lengkap dengan Langkah Pencegahannya

Berikut gejala Omicron BA.4 dan BA.5 lengkap dengan langkah pencegahannya.

Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Ketahui Gejala Omicron BA.4 dan BA.5 Lengkap dengan Langkah Pencegahannya
The Weather Channel
Ilustrasi Omicron. Berikut gejala Omicron BA.4 dan BA.5 lengkap dengan langkah pencegahannya. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut gejala Omicron BA.4 dan BA.5 lengkap dengan langkah pencegahannya.

Diketahui, subvarian baru Omicron BA.4 dan BA.5 telah terdeteksi di Indonesia.

Subvarian tersebut memiliki tingkat kesakitan rendah pada pasien yang terkonfirmasi positif, dikutip dari laman resmi Kemenkes.

Baca juga: Kasus Covid-19 Naik, Warga DKI Harus Waspada Subvarian Omicron BA.4 dan BA.5, Wagub Ariza Bersuara




Menurut data Kemenkes, terdapat 4 kasus subvarian baru BA.4 dan BA.5 pertama yang dilaporkan di Indonesia.

Dari 4 kasus tersebut, 1 orang yang terdeteksi positif BA.4 merupakan seorang WNI dengan kondisi klinis tidak bergejala dan sudah vaksinasi dua kali.

Sementara 3 orang lainnya terdeteksi positif BA.5.

Ketiga orang tersebut merupakan pelaku perjalanan luar negeri delegasi pertemuan the Global Platform for Disaster Risk Reduction di Bali pada 23 sampai 28 Mei.

Baca juga: Mengenal Varian Omicron BA.4 dan BA.5, Gejalanya hingga Asal Muasal

BERITA TERKAIT

Kondisi klinis tiga orang itu antara lain dua orang tidak bergejala dan satu orang gejala ringan dengan sakit tenggorokan dan badan pegal.

Mereka rata-rata sudah vaksin booster bahkan sampai ada yang 4 kali divaksin Covid-19.

Juru Bicara Kementerian Kesehatan RI dr. Mohammad Syahril, Sp.P, MPH mengatakan di tingkat global secara epidemiologi subvarian BA.4 sudah dilaporkan sebanyak 6.903 sekuens melalui GISAID.

Baca juga: Menkes Ungkap Kronologi Masuknya Sub Varian Omicron BA.4 dan BA.5 ke Indonesia 

Laporan tersebut berasal dari 58 negara dan ada 5 negara dengan laporan BA.4 terbanyak.

Lima negara tersebut di antaranya, Afrika Selatan, Amerika Serikat, Britania Raya, Denmark, dan Israel.

"Dari laporan itu disampaikan bahwa transmisi BA.4 maupun BA.5 memiliki kemungkinan menyebar lebih cepat dibandingkan subvarian omicron BA.1 dan BA.2. Kemudian tingkat keparahan dari BA.4 dan BA.5 disampaikan tidak ada indikasi menyebabkan kesakitan lebih parah dibandingkan varian omicron lainnya,” kata dr. Syahril pada konferensi pers secara virtual di gedung Kemenkes, Jakarta, Jumat (10/6/2022).

Baca juga: Kenali Gejala Omicron, 8 Orang di Indonesia Sudah Terinfeksi Omicron BA.4 dan BA.5

Terdapat 3 negara mengalami kenaikan kasus Covid-19 dikaitkan dengan meningkatnya kasus BA.4 dan BA.5.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas