Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

BREAKING NEWS Covid-19 Indonesia 10 Agustus 2022, Penambahan Hari Ini 5.926 Kasus

Satgas Covid-19 mencatat penambahan jumlah kasus positif sebanyak 5.926 kasus, total 6.261.605 kasus pada Rabu ini.

Penulis: Galuh Widya Wardani
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in BREAKING NEWS Covid-19 Indonesia 10 Agustus 2022, Penambahan Hari Ini 5.926 Kasus
Financial Express
Ilustrasi Covid-19 - Satgas Covid-19 mencatat penambahan jumlah kasus positif sebanyak 5.926 kasus, total 6.261.605 kasus pada Rabu ini. 

TRIBUNNEWS.COM - Breaking News kasus Covid-19 di Indonesia kembali meningkat pada Rabu (10/8/2022).

Satgas Covid-19 mencatat penambahan jumlah kasus positif sebanyak 5.926 kasus, pada Rabu ini.

Jumlah peningkatan ini lebih sedikit dibandingkan dengan peningkatan hari sebelumnya, yakni 6.276 kasus.

Kini total kasus Covid-19 di Indonesia menjadi 6.261.605 terhitung mulai 2 Maret 2020.

Tingkat kesembuhan dari Covid-19 juga mengalami peningkatan, yakni sebanyak 4.906 orang dinyatakan sembuh.

Dengan penambahan itu, maka total orang yang sembuh berjumlah 6.052.413 jiwa.

Baca juga: Kemkominfo Gandeng MUI Beri Literasi Masyarakat Soal Penanganan Covid-19

Satgas Covid-19 juga mencatatkan sebanyak 18 orang dinyatakan meninggal dunia.

BERITA TERKAIT

Sehingga menambah daftar panjang total orang meninggal dunia akibat virus Covid-19 menjadi 157.149 orang.

Update informasi data sebaran kasus Covid-19 pada tiap provinsi dapat di akses di sini.

Baca juga: Istri Terpapar Covid-19 Saat Hamil Tua, Eza Gionino Akui Stres

UMKM Bantu Pulihkan Krisis Pandemi

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan Usaha Mikro Kecil dan Menengah  (UMKM) sangat berkontribusi dalam pemulihan krisis ekonomi karena Covid-19.

Pada periode krisis dan pandemi Covid-19, sektor UMKM terbukti mampu bertahan dan bangkit dalam pemulihan ekonomi nasional (PEN).

"Oleh karena itu pemerintah mendorong program khusus pemulihan ekonomi nasional (PEN)," ujar Airlangga, Selasa (9/8/2022) dikutip dari Tribunnews.com.

Yakni dengan wujud dukungan dengan merealisasikan program PEN untuk UMKM sebesar Rp121,20 triliun pada 2020 dan sebesar Rp63,19 triliun per akhir 2021.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas