Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sekjen DPR Terima Kunjungan Kehormatan Dubes India

Pada pertemuan tersebut, Dubes India berkonsultasi mengenai rencana momen peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Tokoh Besar India Mahatma Gandhi.

Editor: Content Writer
zoom-in Sekjen DPR Terima Kunjungan Kehormatan Dubes India
Eno/Man (dpr.go.id)
Sekretaris Jenderal DPR RI Indra Iskandar menerima kunjungan kehormatan Duta Besar (Dubes) India untuk Indonesia Pradeep Kumar Rawat, di Ruang Sekjen DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (15/9/2020). 

TRIBUNNEWS.COM - Sekretaris Jenderal DPR RI Indra Iskandar menerima kunjungan kehormatan Duta Besar (Dubes) India untuk Indonesia Pradeep Kumar Rawat. Indra mengungkapkan, pada pertemuan tersebut, Dubes India berkonsultasi mengenai rencana momen peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Tokoh Besar India Mahatma Gandhi.

Sekaligus, momentum itu juga bertepatan dengan peringatan Hari Tanpa Kekerasan Internasional yang diperingati setiap tanggal 2 Oktober. Hal itu dipaparkan Indra usai menerima kunjungan Dubes India tersebut, di Ruang Sekjen DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (15/9/2020). Turut hadir dalam pertemuan itu, Deputi Persidangan Setjen DPR RI Damayanti.

Lebih lanjut, Indra menyatakan akan terlebih dahulu melakukan pembicaraan lebih teknis bersama dengan Pimpinan DPR RI Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Korpolkam) M. Azis Syamsuddin. Mengingat, tutur Indra, melihat perkembangan situasi pandemi Covid-19 yang masih melanda Indonesia saat-saat ini.

“Dubes India menyampaikan permohonan untuk menyelenggarakan acara pameran lukisan dan kegiatan seni perpaduan Indonesia-India lainnya terkait peringatan HUT Mahatma Gandhi di Gedung DPR. Sekaligus, peringatan International Day of Non Violence. Untuk itu kami akan melaporkan terlebih dahulu untuk konsultasi dengan Pimpinan DPR RI M. Azis Syamsuddin. Mengingat, situasi pandemi Covid-19 yang saat-saat ini masih melanda Indonesia,” tutup Indra. (*)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas