Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

RRQ Hoshi Umumkan Roster MPL ID Season 11 Hari Ini, Pak AP: Harusnya Kalian Terkejut

Pak AP mengatakan bahwa pengumuman roster RRQ Hoshi akan membuat para pendukungnya terkejut.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in RRQ Hoshi Umumkan Roster MPL ID Season 11 Hari Ini, Pak AP: Harusnya Kalian Terkejut
Instagram @rrq_ap
Co-founder dan CEO dari tim RRQ Esports Adrian atau yang dikenal sebagai Pak AP ungkap kalau RRQ Hoshi di Season 11 akan rungkad lewat discord SPJ. 

TRIBUNNEWS.COM - Kontestan MPL ID Season 11, RRQ Hoshi bakal mengumumkan daftar rosternya pada Rabu (25/1/2023) hari ini.

Hal itu diterangkan oleh CEO Team RRQ, Andrian Pauline yang akrab dipanggil Pak AP melalui live Instagramnya.

Pak AP membocorkan tanggal pengumuman roster RRQ Hoshi di MPL ID Season 11 setelah salah satu penonton live instagram mengajukan pertanyaan.

Baca juga: Bocoran Kapan Dimulainya Turnamen Mobile Legends MPL ID Season 11

Tim RRQ Hoshi saat melakoni pertandingan M4 World Championship
Tim RRQ Hoshi saat melakoni pertandingan M4 World Championship (Instagram @teamrrq)

Ia juga menambahkan bahwa pengumuman roster RRQ Hoshi akan membuat para pendukungnya terkejut.

Masih belum diketahui kejutan apa yang telah dipersiapkan RRQ Hoshi untuk pemilihan roster MPL ID Season 11.

"Nah good question, pengumuman roster itu harusnya tanggal 25," ucap Pak AP yang dipublikasikan akun instagram RevivalTV. 

RRQ AP memberikan informasi mengenai rilis roster MPL ID Season 11
RRQ AP memberikan informasi mengenai rilis roster MPL ID Season 11

"Tadi saya udah infoin, pengumuman roster RRQ Hoshi tanggal 25, jadi harusnya kalian terkejut ya, cuma enggak tau tapi lihat nanti deh," tambahnya.

Berita Rekomendasi

"Harusnya kalian terkejut, tanggal 25 guys, jadi 25 ya," ungkap Pak AP.

Kejutan

Berdasarkan pernyataan Pak AP di atas, menarik dinantikan kejutan apa yang ada dalam pengumuman roster RRQ Hoshi.

Sejauh ini yang telah dilakukan RRQ Hoshi adalah memberikan 2 ucapan farewell kepada roster dan sang pelatih.

Pemain yang mendapat ucapan farewell adalah Teguh Imam Firdaus.

Tanker yang sering dipanggil Psychoo ini meninggalkan RRQ Hoshi karena kontraknya habis.

Kemudian ada Adi Syofian Asyauri yang menjabat sebagai pelatih RRQ Hoshi.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas