Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jadwal Turnamen Mobile Legends MSC 2023, Ada Tiga Tim Juara Dunia yang Tampil

Jadwal turnamen Mobile Legends tingkat Asia atau yang dikenal dengan Mobile Legends Southeast Asia Cup (MSC) 2023, ada 3 tim juara dunia bakal tampil.

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Jadwal Turnamen Mobile Legends MSC 2023, Ada Tiga Tim Juara Dunia yang Tampil
Tangkap Layar Instagram resmi @mlbbesports_official
Negara Kamboja resmi diumumkan sebagai tuan rumah turnamen Mobile Legends: Bang Bang Southeast Asia Cup (MSC) 2023. Jadwal turnamen Mobile Legends tingkat Asia atau yang dikenal dengan Mobile Legends Southeast Asia Cup (MSC) 2023, ada 3 tim juara dunia bakal tampil. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut jadwal turnamen Mobile Legends tingkat Asia atau yang dikenal dengan Mobile Legends Southeast Asia Cup (MSC) 2023.

Dijadwalkan turnamen MSC 2023 bakal digelar pada tanggal 10-18 Juni mendatang.

Nantinya bakal ada 12 tim terbaik dunia yang bakal bersaing memperbutkan trofi tersebut.

Berbeda seperti ajang sebelumnya, kali ini MSC 2023 dihadiri oleh tim dari region Middle East & North Africa (MENA), North America (NA) dan Turkey.

Lalu, 12 tim yang berlaga tersebut bakal bertanding di Aeon Mall Mean Chey, Phnom Penh, Kamboja.

Logo turnamen Mobile Legends: Bang Bang Southeast Asia Cup 2023 atau MSC 2023
Logo turnamen Mobile Legends: Bang Bang Southeast Asia Cup 2023 atau MSC 2023 (Liquipedia)

Baca juga: Bantai Blacklist International 4-0, ECHO Juara MPL PH Season 11

Indonesia sendiri telah memastikan dua tim terbaiknya yang bakal berlaga di turnamen bergengsi tersebut.

Adalah ONIC Esports dan EVOS Legends yang berhasil finis di urutan kedua terbaik di ajang Mobile Legends Professional League Indonesia (MPL ID) Season 11.

Berita Rekomendasi

Kali ini laju Indonesia tampaknya bakal mengalami kesulitan sebab dua tim juara dunia dari Filipina berhasil lolos ke MSC 2023.

Dua tim asal Filipina tersebut adalah ECHO dan Blacklist International yang berhasil finis di urutan kedua terbaik di ajang MPL PH Season 11.

Baik ECHO dan Blacklist International sama-sama pernah meraih gelar juara dunia di ajang M-Series.

Dengan ECHO juara M4 World Championship bulan Januari 2023 lalu, sedangkan Blacklist International adalah juara M3 World Championship.

3 Tim Juara Dunia Bakal Tampil di MSC 2023

Gelaran MSC 2023 kali ini bakal menjadi ajang paling dinantikan para penikmat skema kompetitif Mobile Legends.

Sebab tim-tim terbaik dari berbagai dunia bakal bertanding untuk memperbutkan gelar tersebut.

Selain itu, ajang MSC 2023 bakal dihadiri oleh 3 tim yang pernah menjadi juara dunia Mobile Legends.

Ketiga tim tersebut ialah EVOS Legends, ECHO dan Blacklist International.

Tim asal Indonesia yaitu EVOS Legends sendiri berhasil meraih juara M-Series pada gelaran perdana M1 World Championship yang digelar di Kuala Lumpur, Malaysia pada tahun 2019 lalu.

Kala itu EVOS Legends masih dihuni beberapa pemain veteran yang kini sudah pensuin seperti Oura, Rekt, Wannn, Donkey dan Luminare.

Setelah mengalami regenerasi beberapa pemain, akhirnya EVOS Legends kembali tampil di ajang berskala Asia Tenggara ini.

Kali ini EVOS Legends yang berisikan Saykots, Tazz, Branz, Dreams dan Hijume siap menerima tongkat estafet dari para pemenang M1 dahulu.

Kekuatan EVOS Legends musim ini tak bisa di anggap remeh, sebab para penggawa Harimau Putih pernah menjadi juara International Esports Federation (IESF) 2022 di Bali.

Kala itu EVOS Legends berhasil keluar sebagai juara saat mengalahkan Blacklist International dengan skor mencolok 3-0.

Maka dari itu, ajang MSC 2023 bakalan menjadi seru dan layak ditonton karena ada tiga tim terbaik yang pernah menjadi juara dunia yang bakal tampil.

Daftar Peserta MSC 2023

- MPL Indonesia 2 Slot: ONIC Esports dan EVOS Legends

- MPL Philippines 2 Slot: ECHO dan Blacklist International

- Mekong Qualifier 1 Slot: EVO Esports

- MPL Cambodia 1 Slot: CFU Gaming

- MPL Malaysia 1 Slot: Todak

- MPL Singapore 1 Slot: RSG Slate

- Myanmar Qualifier 1 Slot: Fenix Esports

- MPL MENA 1 Slot

- North America Challenger Tournament 1 Slot

- MLBB Turkey Championship 1 Slot

(Tribunnews.com/Ali)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas