Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Update Klasemen WSL Season 7 Pekan Kedua: Bigetron Era Tak Terbendung, RRQ & GPX Rebutan Posisi Dua

Simak update klasemen turnamen Mobile Legends Woman Star League (WSL) Season 7, Bigetron Era makin kokoh di puncak, RRQ dan GPX rebutan posisi kedua.

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Update Klasemen WSL Season 7 Pekan Kedua: Bigetron Era Tak Terbendung, RRQ & GPX Rebutan Posisi Dua
Liquipedia.net
Logo turnamen Mobile Legends WSL. Simak update klasemen turnamen Mobile Legends Woman Star League (WSL) Season 7, Bigetron Era makin kokoh di puncak, RRQ dan GPX rebutan posisi kedua. 

TRIBUNNEWS.COM - Simak update klasemen turnamen Mobile Legends putri atau Woman Star League (WSL) Season 7.

Berakhirnya pekan kedua WSL Season 7 tampaknya cukup mengubah tatanan klasemen.

Seperti halnya GPX Basreng yang naik dua tangga ke posisi ketiga dan pepet RRQ Mika di urutan kedua.

Baik RRQ Mika dan GPX Basreng sebenarnya sama-sama mengemas tiga kemenangan.

Namun, RRQ Mika lebih unggul dari segi jumlah kemenangan rounds.

Meskipun begitu, RRQ Mika telah menelan satu kali kekalahan dari empat laga.

Sedangkan GPX Basreng belum sekalipun menelan kekalahan dari tiga laga yang dijalaninya di WSL Season 7.

Baca juga: Update Klasemen WSL Season 7 Pekan Pertama, Bigetron Era dan RRQ Mika Saling Sikut di Puncak

BERITA REKOMENDASI

Lalu, di urutan keempat terdapat MBR Delphyne yang berhasil mengemas tiga kemenangan dan sekali kalah.

Meski torehannya sama dengan RRQ Mika dan GPX Basreng, namun MBR Delphyne lebih banyak kalah dari segi rounds.

Sementara untuk puncak klasemen MDL ID S8 tampaknya masih dipegang oleh Bigetron Era.

Bigetron Era makin tak terbendung setelah pekan kedua mendulang tiga kemenangan beruntun.

Alhasil, Bigetron Era yang telah mengemas lima kemenangan tanpa sekalipun kekalah makin kokoh di puncak.

Diketahui, semua laga itu dimainkan pada babak Regular Season atau fase grup yang dimulai tanggal 30 Juni - 23 Juli 2023.

Sementara untuk babak Play-off  akan digelar selama tiga hari atau tepatnya pada tanggal 28 - 30 Juli 2023.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
berita POPULER
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas