Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bigetron Red Villains Gagal Lolos ke Main Tournament, Indonesia Sisakan Satu Wakil di PMWI 2023

Bigetron Red Villain gagal lolos ke Main Tournament setelah tampil buruk dan finis di urutan ke-11 pada babak fase grup yang digelar selama tiga hari.

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Bigetron Red Villains Gagal Lolos ke Main Tournament, Indonesia Sisakan Satu Wakil di PMWI 2023
Instagram @bigetronesports
Roster Bigetron Red Villains untuk PMPL ID Fall 2023. Bigetron Red Villain gagal lolos ke Main Tournament setelah tampil buruk dan finis di urutan ke-11 pada babak fase grup yang digelar selama tiga hari. 

TRIBUNNEWS.COM - Bigetron Red Villains gagal melangkah lebih jauh ke Main Tournamen atau babak grand final di turnamen PUBG Mobile World Invitational (PMWI) 2023.

Diketahui, Bigetron Red Villains yang memulai laga dari Allstars Stage atau babak fase grup yang digelar selama tiga hari atau lebih tepatnya pada 11 - 13 Juli 2023.

Selama tiga hari tersebut, Bigetron Red Villains hanya mendapatkan total 90 poin saja.

Sebenarnya Bigetron Red Villains tampil memukau pada hari pertama dan sempat bertengger di urutan ketiga.

Namun sayang permainan yang tak konsisten pada hari kedua dan ketiga membuat Bigetron Red Villains turun drastis.

Diketahui, dengan torehan 90 poin tersebut Bigetron Red Villains finis di urutan ke-11.

Baca juga: PUBG Mobile Umumkan Alokasi Prize Pool di PMWI 2023, Dibagi Jadi 2 Kategori

Sebagai catatan, pada babak fase grup tersebut menempatkan enam tim terbaik yang akan lolos ke babak Main Tournament.

Berita Rekomendasi

Meski gagal lolos, Bigetron Red Villains berhak membawa pulang uang sebesar 39,000 USD (Rp 583 juta).

Sementara untuk sang juara fase grup sendiri menempatkan tim dari Thailand yaitu Vampire Esports.

Selain mendapatkan tiket menuju Main Tournament, Vampire Esports juga berhasil membawa pulang uang sebesar $140,000 (Rp 2 miliar).

Sementara lima tim lainnya yang menemani Vampire Esports lolos adalah Dplus KIA, DRS Gaming, Gaimin Gladiators, Falcon Esports, dan Infinity IQ.

Sebenarnya Infinity IQ hanya menempati peringkat ke-7, tetapi Alpha7 yang merupakan penghuni urutan kelima sudah memastikan tempatnya pada Main Tournamen.

Diketahui, Aplha7 otomatis lolos ke Main Tournament karena berhasil menjuarai Americas Championship.

Dengan gagalnya Bigetron Red Villains, yang berarti wakil Indonesia hanya menyisakan satu saja.

Satu-satunya wakil Indonesia di PMWI 2023 adalah Alter Ego Ares.

Diketahui Alter Ego Ares otomatis lolos ke babak Main Tournamen di PMWI 2023 karena tim berlogo wajah tiga tersebut menjuarai PMSL SEA Spring 2023.

Klasemen Akhir Allstars Stage di PMWI 2023

Nama Tim Poin
1. Vampire Esports 187
2. Dplus KIA 157
3. DRS Gaming 153
4. Gaimin Gladiators 124
5.  Alpha7 Esports 123
6. Team Falcons 111
7. Infinity IQ 104
8. AGONxI8 Esports 103
9. S2G Esports 102
10. R8 Esports 91
11. Bigetron Red Villains 90
12. Faze Clan 89
13. Yangon Galacticos 74
14. Varrel 68
15. SEM9 56
16. Aton Esports 55
17. Mazexis Esports 47
18. iKURD E-SPORTS 40

Daftar Tim Main Tournament di PMWI 2023

  1. Twisted Minds
  2. Tianba
  3. Six Two Eight
  4. REJECT
  5. Alter Ego Ares
  6. Box Gaming 
  7.  Stalwart Esports
  8. Geekay Esports
  9. Alpha7 Esports
  10. Fire Flux Esports
  11. Dplus Kia
  12. Vampire Esports
  13. DRS Gaming
  14. Gaimin Gladiators
  15. Falcon Esports
  16. Infinity IQ

(Tribunnews.com/Ali)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas