Holger Badstube Pilih Inggris Menang atas Italia
Holger Badstuber mengungkapkan harapannya agar Jerman akan berhadapan dengan Inggris di semifinal Euro 2012
Editor: Toni Bramantoro
Bolanews.com/Wisnu Nova Wistowo
TRIBUNNEWS.COM, GDANSK - Bek tangguh Holger Badstuber mengungkapkan harapannya agar Jerman akan berhadapan dengan Inggris di semifinal Euro 2012. Itu berarti Badstuber lebih menginginkan Inggris sanggup mengalahkan Italia di perempat final.
Pasukan Joachim Loew sukses mengalahkan Yunani di babak perempat final, Sabtu (23/6) dini hari WIB. Der Panser lolos ke semifinal usai menang 4-2 berkat gol yang diciptakan Philipp Lahm, Sami Khedira, Miroslav Klose, dan Marco Reus.
Pemain bertahan Bayern Muenchen ini mengatakan peluang Jerman untuk bisa menang atas pasukan Roy Hodgson lebih besar ketimbang melawan Italia. Seandainya Inggris mampu mengalahkan Italia di perempat final, maka akan terjadi semifinal ulangan seperti di EUro 1996.
"Saya lebih suka berhadapan dengan Inggris di semifinal, mengapa? Melawan mereka bisa membuat peluang kami lebih baik untuk bisa lolos ke semifinal," ujar Badstuber seperti dikutip Soccerway.
BACA JUGA: Euro 2012
- Hendardji: Duel Keindahan Kota Barcelona dan Paris
- Mario Gomez Rebutan Tempat dengan Miroslav Klose
- Cristiano Ronaldo Incar Ballon d’Or Kedua
- Casillas: Lini Depan Kami Lebih Bagus daripada Perancis