Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menanti 55 Tahun, Inggris ke Final EURO 2020 Berkat Tiga Keputusan Jitu Gareth Southgate

Gareth Southgate juga sukses membawa negaranya, Inggris kembali ke babak final turnamen akbar sepakbola dengan 3 jurus rahasia yang jitu.

Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Menanti 55 Tahun, Inggris ke Final EURO 2020 Berkat Tiga Keputusan Jitu Gareth Southgate
Catherine Ivill / POOL / AFP
Pelatih Inggris Gareth Southgate (tengah) berbicara kepada para pemainnya selama pertandingan sepak bola semifinal UEFA EURO 2020 antara Inggris dan Denmark di Stadion Wembley di London pada 7 Juli 2021. 

Tetap Mendukung Raheem Sterling

Pada awal gelaran Euro 2020, keputusan Southgate dalam mengandalkan Raheem Sterling menimbulkan tanda tanya.

Meski demikian, moncernya Raheem Sterling cukup membantah segala tanda tanya.

Pemain yang membela Manchester City itu berhasil mencetak tiga gol, yakni ketika menghadapi Kroasia, Republik Ceko, dan Jerman.

Dalam laga kontra Denmark, Sterling juga kerap memberi ancaman sehingga memaksa Kjaer untuk membobol gawangnya sendiri.

Baca juga: Hal Kontroversial Saat Inggris Menang Atas Denmark, Ada 2 Bola di Lapangan, Sinar Laser, dan Penalti

Para pemain Inggris merayakan setelah memenangkan pertandingan sepak bola semifinal UEFA EURO 2020 antara Inggris dan Denmark di Stadion Wembley di London pada 7 Juli 2021.
Para pemain Inggris merayakan setelah memenangkan pertandingan sepak bola semifinal UEFA EURO 2020 antara Inggris dan Denmark di Stadion Wembley di London pada 7 Juli 2021. (Paul ELLIS / POOL / AFP)

Mentalitas yang Berubah

Sebelum laga perempat final kontra Ukraina, Gareth Southgate mengatakan bahwa mentalitas sangatlah penting.

Berita Rekomendasi

Dia dinilai memberi kepercayaan diri yang luar biasa kepada para pemainnya.

Kepercayaan diri itu dibuktikan dengan kemampuan Timnas Inggris dalam menyeimbangkan kedudukan dalam waktu kurang dari 10 menit. (Tribunnews/*/Respati Harun/Superball)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas