Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PPIH Siapkan Hotel Isolasi di Madinah dan Mekkah untuk Jemaah Indonesia yang Terpapar Covid-19

Panitia Penyelenggaraan Haji Indonesia (PPIH) menyiapkan hotel isolasi untuk merawat jemaah haji yang terpapar Covid-19 selama di Arab Saudi.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in PPIH Siapkan Hotel Isolasi di Madinah dan Mekkah untuk Jemaah Indonesia yang Terpapar Covid-19
Istimewa
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas meninjau hotel di Madinah, Arab Saudi, yang akan ditempati oleh jemaah haji asal Indonesia.PPIH Siapkan Hotel Isolasi di Madinah dan Mekkah untuk Jemaah Indonesia yang Terpapar Covid-19 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Panitia Penyelenggaraan Haji Indonesia (PPIH) menyiapkan hotel isolasi untuk merawat jemaah haji yang terpapar Covid-19 selama di Arab Saudi.

Kepala Bidang Sistem Informasi dan Komputerasi Haji Terpadu (SISKOHAT) PPIH Arab Saudi Hasan mengatakan hotel isolasi ini disiapkan oleh PPIH di Kota Mekkah dan Madinah.

Baca juga: Kabar Haji Terkini, Satu Orang Jemaah Asal Embarkasi Padang Wafat di Madinah

“Tahun ini pertama kali kami sediakan hotel isolasi, hotel tersebut diperuntukkan bagi jemaah yang positif Covid-19 tapi tidak bergejala dengan kapasitas untuk 1000 jemaah atau 1 persen dari total jemaah haji tahun ini,” ujar Hasan melalui keterangan tertulis, Sabtu (10/6/2022).

Hasan mengatakan penyediaan hotel isolasi ini menjadi bagian dari mitigasi untuk mencegah penyebaran virus kepada jemaah lain.

Suasana jemaah calon haji yang berangkat dari Asrama Haji Pondok Gede menuju Arab Saudi, Rabu (8/6/2022).
Suasana jemaah calon haji yang berangkat dari Asrama Haji Pondok Gede menuju Arab Saudi, Rabu (8/6/2022). (Tribunnews.com/Fersianus Waku)

Selain hotel isolasi, Hasan mengatakan PPIH menyiapkan skema asuransi kesehatan bagi jemaah terpapar Covid yang bergejala.

Hasan menandaskan, seiring dengan pelonggaran pemakaian masker di Arab Saudi, ia meminta jemaah haji tetap menjaga protokol kesehatan.

Baca juga: Hari Ini 3.259 Jemaah Haji Indonesia Diberangkatkan ke Tanah Suci

BERITA TERKAIT

"Sesuai pesan pak Menteri, jemaah diharapkan tetap menjaga protokol kesehatan, bagaimanapun pandemi sepenuhnya belum berakhir, potensi terjangkit covid masih ada, meski sudah vaksin lengkap," tutur Hasan.

Sebelumnya, Kepala Pusat Kesehatan Haji Kemenkes dr Budi Sylvana mengungkapkan sebanyak 22 jemaah haji terkonfirmasi positif Covid-19.

Para jemaah tersebut diketahui terjangkit Covid-19 saat masih berada di Indonesia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
berita POPULER

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas