Tidak Semua Petugas Melaksanakan Ibadah Haji, Siap Bertugas Bantu Jemaah
Sekretaris PPIH) Arab Saudi 2022/1443 Muhammad Noer Aliya Fitra mengatakan tidak semua petugas melaksanakan ibadah haji.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Anita K Wardhani
Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sekretaris Panitia Penyelenggara Ibadah Haji Indonesia (PPIH) Arab Saudi 2022/1443 Muhammad Noer Aliya Fitra mengatakan tidak semua petugas melaksanakan ibadah haji.
Menurut Muhammad Noer, semua petugas harus mengedepankan tugasnya masing-masing.
"Prinsipnya memang melayani, ibadahnya kami melayani jemaah. Haji setelahnya. Tapi sampai saya sebagai petugas haji sebanyak 8 kali, semuanya sesuai rencana," tutur Muhammad Noer melalui keterangan tertulis, Jumat (8/7/2022).
Baca juga: Baru Tiba di Arafah, Sejumlah Jemaah Haji Sakit dan Diminta Waspada Sengatan Panas dan Hipoglikemia
"Petugas haji yang belum haji, dipersilakan berhaji. Itu privilese. Tapi yang sudah haji ada yang kita persiapkan full melaksanakan tugas," tambah Muhammad Noer.
Para petugas, kata Muhammad Noer, terus bersiaga dalam pelaksanaan ibadah haji pada tahun ini.
Menurutnya, pelayanan terhadap para jemaah haji Indonesia menjadi prioritas.
"Ada petugas yang khusus memang pakai seragam petugas terus. Kita jaga-jaga ada kondisi tertentu yang membutuhkan gerak cepat," tuturnya.
Baca juga: Soal Kasus Haji Furoda, Menag Yaqut Ajak Pemerintah Arab Saudi Diplomasi Guna Pengawasan Visa Furoda
Dirinya mengungkapkan para petugas bekerja penuh selama seminggu tanpa libur.
"Saya dan teman-teman kerja 24 jam dengan 2 kali pergantian, yaitu tiap 12 jam.
Kami full kerja 7 hari dalam sepekan, tidak ada libur. Saya cuma tidur maksimal 4 jam sehari. Jam 10 pagi berangkat kantor, pulang sekitar pukul 3 jelang Subuh," pungkas Muhammad Noer.
127 Petugas Siap Bantu Jemaah di Arafah
Kasi PAM Arafah, Miskat mengatakan, ada 127 personel petugas di Arafah yang akan membantu jemaah.
Petugas nantinya akan dibagi di lima posko yang telah disiapkan.
"Ada dua sektor. Satu sektor dibagi dua. Sehingga dua sektor menjadi empat. Satu sektor diambil dari sekretariat yang ada di Daker untuk menempati posko yang disiapkan," lanjutnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.