Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Penting! Jemaah Haji Wajib Catat, Jangan Ketinggalan Smart Card atau Hilang, Ini Akses Menuju Arafah

Smart Card adalah kartu elektronik yang dikeluarkanKerajaan Arab Saudi untuk memudahkan jemaah mengakses informasi yang berkaitan dengan haji.

Penulis: Anita K Wardhani
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Penting! Jemaah Haji Wajib Catat, Jangan Ketinggalan Smart Card atau Hilang, Ini Akses Menuju Arafah
Tribunnews.com/Anita K Wardhani/MCH 2024
Jemaah haji wajib mencatat informasi tentang pentingnya smart card selama musim haji 1445h/2024 M ini. Smart Card adalah salah satu bentuk ketatnya aturan penyelenggaraan haji di Arab Saudi. 

Smart card Akan diberikan secepat mungkin.

Dijelaskan, nanti teknis pembagiannya ke Kepala Sektor.

Kassektor yang akan nanti membagikan kepada ketua kloter.

Ketua Kloter kemudian akan membagikan ke ketua rombongan regu dan jemaah.

Rombongan jamaah haji Indonesia secara bertahap mulai diberangkatkan dari Madinah ke Makkah Al Mukaramah, Senin (20/5/2024). Para jamaah Kepala Daker Madinah Ali Machzumi dan berangkat dengan 10 bus dari Hotel Abraj Taba menuju lokasi Miqat di Masjid Bir Ali pada pukul 05.30 WAS.
Rombongan jamaah haji Indonesia secara bertahap mulai diberangkatkan dari Madinah ke Makkah Al Mukaramah, Senin (20/5/2024). Para jamaah Kepala Daker Madinah Ali Machzumi dan berangkat dengan 10 bus dari Hotel Abraj Taba menuju lokasi Miqat di Masjid Bir Ali pada pukul 05.30 WAS. (FOTO MCH 2024)

Lantas bagaimana dengan smart card yang dipegang jemaah lansia? Apakah ada penggantian?

Jemaah kebanyakan lansia, kalau hilang gimana?

Khalil menjelaskan, pihaknya mendapatkan informasi dari Kementerian Haji Arab Saudi jika pun ada kartu hilang bisa diganti.

Berita Rekomendasi

"Tapi ini dibatasi 10 persen dari jemaah haji Indonesia. Kami mengimbau supaya hati-hati menyimpannya," ucapnya.

"Kalau hilang harus ke kasektor kami akan mengurusnya. Ini hal yang baru pertama kali dalam sejarah ibadah haji," ujarnya.

Menurut Khalil, smart card di satu sisi membantu, tapi untuk lansia ada kerepotan.

Namun ini semua dalam rangka melaksanakan peraturan di Arab Saudi.

"Ada fatwa orang berhaji tanpa izin haji itu berdosa. Itu sama kan sama dengan izin," kata dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas