Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kemenag: 98,52 Persen Jemaah Indonesia Gelombang Pertama Belum Pernah Berhaji

Kemenag menyebut 87.673 orang atau 98,52 persen jemaah haji Indonesia yang kini sudah berada di Tanah Suci belum pernah berhaji.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Kemenag: 98,52 Persen Jemaah Indonesia Gelombang Pertama Belum Pernah Berhaji
Tribunnews.com/M Taufik/MCH 2024
Proses Miqat yang dilakukan jemaah haji Indonesia di Masjid Bir Ali berjalan lancar, Senin (20/5/2024). 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Fase pemberangkatan jemaah haji Indonesia gelombang pertama telah selesai.

Fase pemberangkatan jemaah hajj gelombang kedua dari embarkasi di Tanah Air menuju King Abdul Aziz International Airport (KAAIA) akan dilaksanakan hingga 10 Juni 2024.

Berdasarkan data dari Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (SISKOHAT), jemaah gelombang I yang telah tiba di Tanah Suci berjumlah 88.987 orang.

Anggota Media Center Kementerian Agama Widi Dwinanda menyampaikan, profil jemaah gelombang pertama yang telah tiba di Tanah Suci bila dikelompokkan berdasarkan jenis kelamin, didominasi jemaah perempuan sebanyak 49.210 orang (55,3 persen) dan laki-laki sebanyak 39.777 (44,7%).

"Mayoritas jemaah tersebut belum berhaji sebanyak 87.673 orang (98,52%). Bagi mereka, tahun ini merupakan kali pertama mereka berhaji, sementara jemaah yang telah berhaji hanya 1,48% atau 1.314 orang," ujar Widi melalui keterangan tertulis, Minggu (26/05/2024).

Baca juga: Pemerintah Arab Saudi Sediakan Platform Nusuk untuk Pelayanan Umrah dan Haji

Widi mengungkapkan data jemaah gelombang pertama didominasi perempuan.

Berita Rekomendasi

"kebijakan pemerintah memberikan proporsi petugas perempuan cukup banyak tahun ini dinilai sebagai langkah tepat sebagai bentuk afirmasi dan perlindungan jemaah," katanya.

Pada tahun ini, Indonesia mendapat 241.000 kuota terdiri atas 213.320 jemaah haji regular dan 27.684 jemaaah haji khusus.

Baca juga: Lagi Jemaah Haji Indonesia Wafat, Nurasiah Ladalle Meninggal 2 Jam Setiba di Tanah Suci

Jemaah haji reguler terbagi dalam 554 kelompok terbang yang akan diberangkatkan secara bertahap dalam dua gelombang.

Gelombang pertama jemaah haji akan tinggal terlebih dahulu di Madinah selama sembilan hari. Sebelum menjalani puncak haji di Makkah.

Gelombang kedua jemaah haji akan langsung diberangkatkan ke Mekkah untuk menjalani puncak haji, lalu diberangkatkan ke Madinah.

Pemberangkatan gelombang pertama berlangsung dari 11 Mei 2024 sampai 23 Mei 2024.

Sementara pemberangkatan gelombang kedua berlangsung dari 24 Mei 2024 sampai dengan 10 Juni 2024.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas