Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Angelina Jolie: Dunia Harus Jamin Pengungsi Libya Selamat

Duta Besar United Nations High Commissioner for Refugees, Angelina Jolie, menyebut para pengungsi harus mendapat jaminan keamanan

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Angelina Jolie: Dunia Harus Jamin Pengungsi Libya Selamat
AP
Angelina Jolie 
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eko Sutriyanto

TRIBUNNEWS.COM - Krisis di Libya, memunculkan gelombang pengungsi besar- besaran. Hal ini membuat Angelina Jolie merasa prihatin atas nasib yang dialami pengungsi, khususnya masyarakat sipil.

"Masyarakat dunia harus memberikan jaminan perjalanan atau evakuasi masyarakat sipil yang mengungsi aman, tanpa gangguan tepat hingga mereka sehingga selamat," ungkap aktris  Jolie seperti dilansir dari accesshollywood, Jumat  (4/3/2011).

Tentunya, kata Angelina yang disampaikan saat perjalanan menuju Afganistan, dirinya atau siapapun tidak ingin melihat ke belakang dan menemukan pengungsi jadi korban jiwa dari konflik yang ada karena kesalahan dan ketidakpedulian masyarakat.

Aktris yang mempunyai bibir seksi ini mendesak masyarakat internasional untuk mempertimbangkan bantuan jangka panjang bagi mereka yang telah terpengaruh oleh kerusuhan sipil di negara-negara di Afrika.

'Kita harus mendukung dalam jangka panjang dengan memberikan jaminan  tempat tinggal,  mendidik keluarganya. Mereka juga harus berkesempatan  mencari nafkah dengan martabat, dan berpartisipasi dalam cara yang berarti dalam masyarakat mereka," ungkap Duta Besar United Nations High Commissioner for Refugees (UNHCR) ini.

Paraih Piala Oscar berada melakukan perjalanan ke Kabul, Afghanistan untuk mengadakan pertemuan dengan guru maupun pendidik  di desa Qala Gudar, di luar ibukota. Aktris ini berencana untuk membiayai sekolah dasar anak-anak di desa itu.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas