Tim Pencari Pesawat MH370 Hanya Temukan Sampah
Tim pencari pesawat Malayasia Airlines MH370, hanya menemukan sampah di lokasi pencarian Samudra Hindia.
TRIBUNNEWS.COM, AUSTRALIA - Tim pencari pesawat Malayasia Airlines MH370, hanya menemukan sampah di lokasi pencarian Samudra Hindia, Minggu (30/3/2014).
"Temuan tersebut, tidak ada kaitannya dengan pesawat yang hilang. Benda-benda itu hanya sampah nelayan," kata Juru Bicara Otoritas Keamanan Maritim Australia (AMSA) Andrea Hayward-Maher (AMSA), dalam pernyataannya kepada media sebagaimana warta AP.
Menurut Hayward-Maher, tim pencari baru kali pertama itu mengangkat benda-benda yang mengapung di permukaan laut.
Sebelumnya, lokasi pencarian sejak Jumat (28/3/2014), bergeser ke arah Timur Laut Samudra Hindia. Luasan lokasi pencarian kira-kira seluas negara Polandia.
Minggu hari ini, ada 8 kapal perang dan 10 pesawat yang ikut berpartisipasi. Australia, memberangkatkan kapal perusak HMAS Toowoomba dari Perth, Sabtu (30/3/2014) malam.
Kapal itu, akan mencapai lokasi sekitar tiga hari ke depan. Sementara itu, kapal Australia lainnya, Ocean Shield yang membawa pesawat pencari kotak hitam masih terus bersiaga.
Sedangkan Cina, Korea Selatan, Malaysia, Jepang, dan AS masih ikut ambil bagian dalam pencarian itu.
Pesawat Malaysia Airlines Boeing 777-200 hilang dari radar pada Sabtu (8/3/2014) dini hari, dalam perjalanan dari Kuala Lumpur ke Beijing.