Kaisar dan Permaisuri Jepang Menanti Kehadiran Jokowi di Tokyo
Jokowi akan bertemu Tenno Heika bersama Permaisuri Michiko didampingi pula oleh Ibi Riana Joko Widodo, isteri Presiden Jokowi.
Editor: Hasanudin Aco
Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Tokyo
TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Senin 23 Maret 2015 dijadwalkan melakukan kunjungan kenegaraan di Jepang.
Untuk itu sekitar pukul 10 pagi waktu setempat, Jokowi telah dinantikan Kaisar Akihiro (Tenno Heika) dan Permaisuri Michiko Shoda di kekaisaran Jepang di Tokyo.
"Kami menantikan dengan sangat kehadiran Presiden Indonesia karena tampaknya sangat populer di Indonesia. Mudah-mudahan hubungan Indonesia-Jepang akan semakin kuat di masa depan dengan adanya pertemuan ini," ungkap sebuah sumber Tribunnews.com sore ini (21/3/2015), di Tokyo.
Dalam jadwal perjalanan Jokowi di Jepang, Jokowi akan bertemu Tenno Heika bersama Permaisuri Michiko didampingi pula oleh Ibi Riana Joko Widodo, isteri Presiden Jokowi.
Tanggal 25 Maret sebelum menuju China dari bandara Chubu di Nagoya, Jokowi akan berkunjung langsung ke pabrik Toyota Motors Corporation (TMC).
Diperkirakan Jokowi akan meminta Presiden/CEO TMC untuk menjadikan Indonesia sebagai pusat ekspor mobil Toyota ke dunia lewat Indonesia.