Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Presiden Filipina Berterima Kasih Atas Penangguhan Eksekusi Mary Jane

Presiden Filipina berterima kasih kepada pemerintah Indonesia yang telah memberi penangguhan hukuman Mary Jane

Editor: Budi Prasetyo
zoom-in Presiden Filipina Berterima Kasih Atas Penangguhan Eksekusi Mary Jane
EPA
Presiden III (kiri) Saat bertemu dengan Presiden Indonesia Joko Widodo di KTT ASEAN ke 26 di Convention Center Kuala Lumpur, Malaysia. 

TRIBUNNEWS.COM.MANILA - Presiden Filipina Benigno Aquino, Rabu (29/4/2015) berterima kasih kepada pemerintah Indonesia yang telah memberi penangguhan hukuman bagi terpidana narkoba asal Filipina Mary Jane.

"Presiden Filipina berterima kasih kepada pemerintah Indonesia yang telah memberikan penangguhan hukuman untuk rekan senegaranya kami, Mary Jane Veloso," kata juru bicara Aquino Herminio Coloma.

Coloma menambahkan: "Kami ingin memberi rasa keadilan dan akan memberikan informasi terbaru yang kami peroleh mengenai Mary Jane Veloso, dimana pada awalnya Mary Jane bertujuan pergi ke negara lain lain untuk mencari kehidupan yang lebih baik lagi. Namun kepergiannya itu justru dimanfaatkan oleh sekelompok sindikat kriminal.

Veloso terhindar dari eksekusi oleh regu tembak di Indonesia setelah wanita yang ia dituduh membawa 2.6kg heroin melalui bandara Yogyakarta pada bulan April 2010 . (The Straits Times/ Raul Dancel Koresponden Di Manila)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas