NASA Ciptakan Pesawat Tanpa Awak Cari Mineral di Mars dan Bulan
NASA tengah menciptakan sebuah pesawat tanpa awak seperti drone untuk mengobservasi Planet Mars dan Bulan.
Penulis: Ruth Vania C

Laporan wartawan Tribunnews.com, Ruth Vania Christine
TRIBUNNEWS.COM, FLORIDA - NASA tengah menciptakan sebuah pesawat tanpa awak seperti drone untuk mengobservasi Planet Mars dan Bulan.
Observasi itu dilakukan demi mencari keberadaan sumber-sumber daya alam (SDA), seperti mineral, di lokasi-lokasi yang tak bisa dijangkau oleh mobil-mobil besar milik NASA.
Pesawat tanpa awak tersebut, diberi nama Extreme Access Flyer (EAF), dikatakan Epoch Times akan diterbangkan menggunakan tenaga gas oksigen atau uap air, bukan rotor.
Dilihat dari fisiknya, EAF berukuran sekitar 1,5 meter dan dilengkapi alat penggali yang bisa meraup tujuh gram bahan SDA dalam sekali gali.
Pembuatan drone NASA itu baru berlangsung dalam dua tahun terakhir ini, yang baru saja diinovasikan menggunakan kendali terbang otomatis dan fisik yang cocok untuk diterbangkan di atmosfer Mars.
Pengembangannya dilakukan oleh sejumlah teknisi dari Swamp Works di Kennedy Space Center milik NASA, di Florida, AS.
Pencarian sumber daya itu dilakukan sebagai bagian dari rencana NASA untuk menggunakan SDA Mars dan Bulan dalam misi penjelajahan dan peradaban manusia di Mars.
Mineral yang ditemukan di Bulan nantinya akan berguna untuk dijadikan bahan bakar untuk pesawat-pesawat luar angkasa yang akan melakukan penjelajahan ke Mars. (Epoch Times/Gizmodo Australia)