Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Malaysia: Puing Pesawat di Maladewa Bukan Milik MH370

Menteri Transportasi Malaysia, Liow Tiong Lai, mengatakan puing-puing pesawat yang ditemukan di Maladewa bukan puing milik Malaysia Airlines MH370.

Penulis: Ruth Vania C
Editor: Y Gustaman
zoom-in Malaysia: Puing Pesawat di Maladewa Bukan Milik MH370
Facebook/news.com.au
Puing pesawat di Maladewa. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ruth Vania Christine

TRIBUNNEWS.COM, KUALA LUMPUR - Menteri Transportasi Malaysia, Liow Tiong Lai, mengatakan puing-puing pesawat yang ditemukan di Maladewa bukan puing milik Malaysia Airlines MH370.

"Sebagian besar puing yang ditemukan di Kepulauan Maladewa bukan dari MH370," kata Liow Tiong Lai ketika ditemui oleh wartawan di Wisma MCA, Malaysia, Jumat (14/8/2015).

Menurut dia, kabar itu didapatnya dari tim investigasi Malaysia yang sudah dikirim ke Maladewa untuk melakukan pemeriksaan atas puing-puing yang ditemukan di sana.

"Tim kami sudah menyatakan bahwa sebagian besar puing-puing tersebut negatif (sebagai puing MH370). Puing-puing itu tak ada kaitannya dengan MH370," beber dia.

Ia menambahkan puing-puing yang kini disimpan di sebuah gudang penyimpanan di Male, Maladewa, bukan puing-puing pesawat. NNamun, jika ada puing diyakini milik MH370, akan segera diserahkan ke tim investigasi di Malaysia.

Hingga kini, tim investigasi masih memeriksa puing-puing temuan yang ada untuk memeriksa apakah ada yang berkaitan dengan MH370.

BERITA REKOMENDASI

Sedangkan, pencarian puing di Pulau Reunion masih terus dilakukan sejak Senin (10/8/2015), hingga awal pekan mendatang, baik melalui udara dan air. (News.com.au/The Star Online)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas