Karangan Bunga Duka Cita Mulai Berdatangan ke Kantor Kedubes Perancis
Dua karangan bunga ucapan turut belasungkawa tiba di depan kantor Kedubes Perancis sekitar pukul 20.00 WIB
Penulis: Abdul Qodir
Editor: Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Karangan bunga ucapan duka cita mulai berdatangan ke kantor Kedutaan Besar (kedubes) Perancis di Jakarta pada Sabtu ( 14/11/2015) malam, pasca-tragedi serangan mematikan di Paris pada Jumat malam.
Dua karangan bunga ucapan turut belasungkawa tiba di depan kantor Kedubes Perancis sekitar pukul 20.00 WIB. Satu karangan bunga di antaranya dikirimkan oleh Kedubes Rusia di Jakarta.
Sebelumnya, Duta Besar Perancis untuk Indonesia, Corinne Breuze, menyampaikan terima kasih kepada Presiden Jokowi, para menteri, Polri dan rakyat Indonesia yang telah banyak memberikan ucapan turut berbelasungkawa atas tragedi di Paris.
Ia juga menyampaikan pemerintahannya telah memberlakukan keadaan darurat di Perancis dan menyatakan hari berkabung nasional selama tiga hari. Oleh karena itu, seluruh kantor kedubes Perancis di seluruh negara dan instansi terkait pemerintah Perancis ditutup selama tiga hari mendatang.
* Intel Bantu Amankan Kedubes Perancis
Hingga berita ini diturunkan, dua petugas keamanan kedubes Perancis terus berjaga-jaga di depan pintu masuk kedubes. Mereka akan menghampiri dan meminta pengendara untuk melaju jika ada mobil atau sepeda kotor yang berhenti di sekeliling pagar kantor Kedubes Perancis.
Pantauan Tribunnews.com, seorang pria pegawai toko bunga yang membawa karangan bunga dari Kedubes Rusia sempat dilakukan pemeriksaan fisik dengan metal detector oleh petugas keamanan kedubes sebelum diizinkan membawa barang bawaannya itu ke area dalam kantor kedubes. Identitas hingga karangan bunga bawaannya pun tak luput dari pemeriksaan petugas keamanan kedubes.
Seperti pengamanan kedubes negaraainnya, sebelumnya 20-an jurnalis Indonesia yang hendak meliput keterangan resmi Dubes Perancis di kantor kedubes tersebut juga diperiksa barang bawaan dan identitasnya di sebuah lorong pintu masuk sebelum diizinkan masuk ke area dalam gedung.
Terpantau ada lebih enam cctv atau kamera pengawas yang terpasang di sekeliling pagar dan pintu masuk kantor Kedubes Perancis.
Selain pengamanan internal, pihak Kedubes Perancis juga mendapat tambahan pengamanan empat petugas kepolisian dari Direktorat Objek Vital (Ditobvit) Polda Metro Jaya dan Polres Jakpus. Selain itu, pihak Polri juga mengerahkan sejumlah personel berpakaian bebas untuk pengamanan tertutup di seputaran kantor Kedubes Perancis.
"Ada dari petugas obvit polda, polres. Ada juga dari intel dan anggota Provost juga datang mantau ke ke sini," ujar anggota Polri yang enggan disebutkan identitasnya di lokasi.
Sebelumnya Kapolri Jenderal Badrodin Haiti mengakui dirinya telah menginstruksikan para kapolda untuk meningkatkan pengamanan di kantor kedubes dan konjen di Indonesia, khususnya Kedubes dan Konjen Perancis, menyusul adanya serangan teror di Paris.
Seorang anggota Polri yang enggan disebutkan namanya menyampaikan, kantor kedubes asing di Indonesia yang mendapatkan peningkatan pengamanan pasca-tragedi Paris itu di antaranya Kedubes Perancis, Kedubes Amerika Serikat, Kedubes Australia, Kedubes Inggris, Kedubes Arab Saudi dan Kedubes Jepang. Adapun pengamanan dilakukan secara terbuka dan tertutup.