Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dipakai Saat Bertemu Obama, Piyama Pangeran George Laris Terjual

Pangeran cilik itu merebut perhatian ketika bertemu Obama dan istrinya

Penulis: Ruth Vania C
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Dipakai Saat Bertemu Obama, Piyama Pangeran George Laris Terjual
Hello Magazine/Twitter
Pangeran George sedang memamerkan mainan kuda-kudaan kepada Presiden Obama, Jumat (22/4/2016) 

TRIBUNNEWS.COM, NEW YORK - Piyama Pangeran George jadi laris terjual, usai ia mengenakannya saat bertemu Presiden AS Barack Obama.

Pangeran cilik itu merebut perhatian ketika bertemu Obama dan istrinya, Michelle Obama, pada 22 April lalu hanya mengenakan piyama.

Berbeda sekali dengan kedua orangtuanya, Pangeran William dan Putri Kate, yang mengenakan pakaian formal seperti setelan jas dan gaun biru.

Dalam beberapa fotonya, terlihat Pangeran George mengenakan setelan piyama putih kebiru-biruan, dibalut jubah tidur berwarna putih.

Ia juga terlihat mengenakan sepasang sandal kamar berwarna biru, yang terdapat bordiran ilustrasi pesawat.

Ternyata, jubah tidur tersebut dijual secara online oleh My 1st Years seharga Rp 514 ribu, yang hanya dalam beberapa menit saja langsung ludes terjual.

"Kami tak percaya, Pangeran George mengenakan jubah tidur kami untuk bertemu Presiden Obama. Bukankah ia terlihat sangat menggemaskan?!" tulis akun Facebook toko My 1st Years.

BERITA REKOMENDASI

Sandal bergambar pesawat dari Trotters Childrenswear and Accessories itu juga laris terjual, seharga Rp 323 ribu. (Hello Magazine/Yahoo Style)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas