Empat Warga Perfektur Akita Jepang Tewas Diserang Beruang
Empat orang tewas terhitung sejak bulan lalu akibat diserang beruang di Perfektur Akita, sebelah utara Jepang.
Editor: Dewi Agustina
Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Tokyo
TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Empat orang tewas terhitung sejak bulan lalu akibat diserang beruang di Perfektur Akita, sebelah utara Jepang.
Beruang juga muncul di selatan Jepang di Perfektur Tottori mengagetkan banyak orang.
"Beruang ini sedang dalam pemburuan tim satuan tugas pemda karena telah menelan korban tiga orang hingga kini," kata sumber Tribunnews.com, Senin (13/6/2016).
Bahkan dua orang lagi petani daerah Semboku Perfektur Akita akhirnya ditemukan pihak kepolisian pagi ini dan siang ini sekitar jam 15.00 waktu Jepang dalam keadaan selamat.
"Mereka adalah petani rebung dan jamur di daerah pegunungan, untung saja selamat meskipun sempat melihat beruang di dekatnya tetapi sempat bersembunyi dan menyelamatkan diri," lanjutnya.
Korban yang meninggal bulan lalu tanggal 21 Mei seorang lelaki berusia 79 tahun, kemudian keesokan harinya, 22 Mei juga lelaki berusia 78 tahun meninggal diserang beruang.
Kemudian masih bulan lalu, tanggal 30 Mei 2016 seorang lelaki juga berusia 65 tahun jadi korban terkaman beruang di Akita. Akhirnya wanita usia 74 tahun tanggal 10 Juni ini juga diserang beruang sehingga meninggal dunia.
Kematian empat penduduk setempat itu terjadi dalam radius sekitar 2 kilometer di Kota Semboku yang ada di Perfektur Akita Jepang.
Sementara di tempat lain, kemarin pagi di Taman Oochidani Perfektur Tottori di selatan Jepang, beruang juga muncul dengan tinggi 150 cm, ditemukan seorang lelaki yang sedang jalan-jalan di taman tersebut. Lelaki itu kemudian meneriaki beruang yang kemudian kabur.
Akibat kejadian tersebut taman yang di dekatnya juga ada sekolah dasar, pagi ini pihak sekolah dan orangtua murid menjaga perjalanan anak-anaknya ke sekolah untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.