Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pelaku Teror di Prancis Pria Keturunan Tunisia

Pelaku teror di Nice, Perancis, saat berlangsungnya perayaan Bastille Day, Kamis (14/7), yaitu Mohamed Lahouaiej Bouhlel

Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Sanusi
zoom-in Pelaku Teror di Prancis Pria Keturunan Tunisia
Telegraph/Matrix
Mohamed Lahouaiej Bouhlel disebutkan menjadi pelaku serangan di Nice, Perancis, pada Kamis (14/7/2016) yang menewaskan sebanyak 84 orang itu. (Telegraph/Matrix) 

TRIBUNNEWS.COM, NICE - Pelaku teror di Nice, Perancis, saat berlangsungnya perayaan Bastille Day, Kamis (14/7), yaitu Mohamed Lahouaiej Bouhlel, seorang pria keturunan Tunisia berusia 31 tahun.

Pria tersebut memiliki catatan kekerasan dan penggunaan senjata. Akan tetapi, pihak otoritas tidak mempunyai informasi yang mengaitkan dirinya dengan terorisme.

Media Inggris, Daily Express, Jumat (15/7/2016), menyebut identitas pelaku teror yang membunuh puluhan orang dengan menabrakkan truk ke kerumuman warga di Nice.

Pria berusia 31 tahun itu adalah migran kelahiran Tunisia, tetapi telah memperoleh status sebagai warga negara Prancis.

Bouhlel adalah seorang ayah. Detail tentang identitasnya diketahui dari berkas-berkas yang ditemukan di dalam lori yang digunakannya untuk menabrak mati puluhan orang itu.

Truk itu dikemudikan sejauh sekitar dua kilometer dengan menabrak orang-orang yang berkumpul untuk merayakan Hari Bastille di Promenade de Anglais.

Media setempat melaporkan truk tersebut bergerak dengan zig-zag pada kecepatan 50 kilometer per jam sebelum berhenti di sebuah daerah di mana hotel-hotel mewah berada. Pengemudi ini ditembak mati dalam baku tembak dengan kepolisian.

Berita Rekomendasi

Menteri Dalam Negeri Bernard Cazeneuve menyatakan banyak korban adalah anak-anak dan 18 orang yang cedera berada dalam kondisi kritis. Ia menyatakan pihak otoritas sedang menyelidiki ada tidaknya orang lain yang membantu pria ini dalam aksinya. (NHK/CNN/Daily Express)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas