Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pria Ini Tiga Tahun Hidup di Plafon WC, Kok Bisa?

Pekerja itu pun langsung melaporkan temuan itu, hingga pejabat kota dan sejumlah polisi datang ke WC umum yang berada di taman Usuki tersebut.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Pria Ini Tiga Tahun Hidup di Plafon WC, Kok Bisa?
Surya/Aflanul Abidin
Ilustrasi plafon rumah. 

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Seorang tukang listrik yang dikontrak oleh Pemerintah Kota Usuki, Jepang untuk melayani toilet umum terkejut saat melihat bayangan berbentuk manusia ketika sedang memasang lampu.

Bayangan itu muncul dari bagian plafon WC umum yang sedang dikerjakannya.

Pekerja itu pun langsung melaporkan temuan itu, hingga pejabat kota dan sejumlah polisi datang ke WC umum yang berada di taman Usuki tersebut.

Saat petugas memasuki langit-langit toilet, mereka menemukan pemanas ruang, kompor gas, majalah, dan berbagai pakaian, di areal seluas 92 meter persegi itu.

Baca: Kucing Peliharaan Hilang, Warga Banjarmasin Ini Temukan Ular Piton di Plafon Rumahnya

Loteng di atas WC umum itu cukup besar untuk berdiri, khususnya di bagian tengah.

Semua bagian pun terlihat sangat bersih dan terawat dengan baik.

BERITA REKOMENDASI

Saat itulah petugas menyadari bahwa ada orang yang menjadikan areal itu sebagai tempat tinggal.

Dia adalah seorang pria paruh baya, yang ternyata ada di tempat itu saat pemeriksaan.

Petugas pun lalu menangkap pria tersebut.

Dalam pemeriksaan terungkap, lelaki itu adalah Takashi Yamanouchi, 54 tahun yang berasal dari Prefektur Gifu.

Kepada polisi, seperti diberitakan laman Mainichi, Selasa (25/4/2017), Yamanouchi mengaku dia meninggalkan kampung halamannya sejak 10 tahun lalu.


Sejak saat itu dia tinggal berpindah-pindah dari satu tempat ke tempat lain, hingga dia menemukan rumah barunya di plafon WC umum di wilayah Oita tersebut.

Dia menemukan tempat itu ketika suatu ketika dia melihat ada orang yang masuk ke dalamnya.

Halaman
12
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas