Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Undang-undang Kasino di Jepang untuk Menghentikan Aliran Dana ke Korea Utara

Rancangan Undang-undang (RUU) Mengenai Kasino di Jepang kini telah disahkan menjadi UU.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Undang-undang Kasino di Jepang untuk Menghentikan Aliran Dana ke Korea Utara
Ist
Ilustrasi tempat Kasino 

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo di Jepang

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Rancangan Undang-undang (RUU) Mengenai Kasino di Jepang kini telah disahkan menjadi UU. Artinya mulai sekarang sudah bisa berencana mendirikan kasino, paling cepat berdiri awal tahun 2020.

"Secara umum mungkin orang akan berpikir negatif terhadap judi, kasino, bisa membuat ketagihan, moral hancur dan sebagainya. Namun ternyata ada masalah lain lagi di belakang layar di Jepang," ungkap sumber Tribunnews.com, Jumat (27/7/2018).

Selama ini sedikitnya 25 triliun yen uang penghasilan dari toko Pachinko, game atau permainan yang secara hukum tidak bisa dibilang judi, masuk ke pemiliknya dan tidak jelas laporan ke pajak.

Diduga sedikitnya sepertiga uang tersebut lari ke Korea Utara karena umumnya penyelenggara Pachinko adalah orang Korea atau keturunan Korea yang sudah lama bermukim di Jepang.

"Dengan munculnya kasino, judi yang diresmikan, orang Jepang akan lari ke kasino dan toko Pachinko akan kekurangan tamu," kata sumber Tribunnews.

Namun dengan masuk ke kasino yang resmi oleh pemerintah Jepang dan dapat diketahui pemasukannya, pajak ke pemerintah 30 persen jelas akan jauh semakin banyak memberikan penghasilan kepada pemerintah.

Baca: Belasan Perempuan Dijual kepada Pria Asing untuk Dikawin Kontrak Lalu Dijadikan Pekerja Paksa

Berita Rekomendasi

"Itulah sebabnya kalangan oposisi yang dekat dengan kalangan Korea menentang kasino karena uang Pachinko akan berkurang, lari ke kasino yang jelas uang masuk pajaknya nanti ke pemerintah," jelasnya.

Mengapa uang masuk pajak ke pemerintah?

Pemerintah mengatur sangat ketat kasino di Jepang yang diperkenankan di tiga lokasi yaitu Hokkaido, Tokyo dan Osaka saja.

"Peraturan kasino di Jepang mungkin yang paling ketat sedunia," ungkap PM Jepang Shinzo Abe beberapa waktu lalu.

Peraturan membuka kasino harus berada di dalam sebuah kompleks hiburan atau integrated resort (IR) di mana ada pula resort tempat penginapan, ada mall, ada tempat hiburan, dan dari satu kompleks tersebut kasino mungkin hanya menempati lokasi sekitar 3 persen dari luas lokasi kompleks IR yang ada.

Uang masuk per orang 6000 yen untuk untuk mengatasi kecanduan judi atau kasino maka yang masuk (daftar dan dapat kartu registrasi) hanya boleh tiga kali seminggu atau 10 kali dalam 28 hari (sebulan).

Setelah lokasi IR diputuskan dan disahkan, maka pihak inspeksi pemerintah akan melakukan tinjauan ulang dan inspeksi ke lokasi tersebut termasuk kasino setiap 7 tahun sekali.

Baca: Jumlah Harta Bupati Zainudin Hasan Meningkat Rp 11 Miliar dalam Dua Tahun

Kembali ke aliran dana ke Korea Utara, mengapa harus menyetor uang ke Korut?

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas