Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Potong Rambut Masal Gratis Bagi Korban Banjir di Jepang Barat Memberikan Semangat Hidup

Cukur gratis oleh Asosiasi Pencukur dan Santisasi Nasional Jepang dari perfektur Ehime itu dilakukan secara massal

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Potong Rambut Masal Gratis Bagi Korban Banjir di Jepang Barat Memberikan Semangat Hidup
NHK
Potong rambut massal gratis di tempat penampungan korban bencana alam Seiyo perfektur Ehime Senin ini (6/8/2018). 

Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo di Jepang 

 TRIBUNNEWS Tokyo - Sebanyak 90 orang dari 45 keluarga tetap berada di lokasi tempat pengungsian darurat di Nomuracho, Seiyo perfektur Ehime Jepang hari Senin ini mukanya berubah segar dan tampak semakin bersemangat hidup karena bisa potong rambut massal gratis.

 "Saya segar banget nih hari ini di tengah hari sangat panas, rambut kembali tertata baik, klimis, mantap lagi wajah saya tampaknya berkat gunting rambut gratis ini," ungkap Nishikawa seorang pengungsi seusai rambutnya dicukur rapi oleh pencukur ahli Jepang dalam acara cukur rambut massal gratis hari ini (6/8/2018).

 Sebulan lalu sungai Hijikawa di Ozu meluap dan banjir besar menghantam daerah sekitarnya sehingga banyak rumah dan sekolah terendam air.

 Cukur gratis oleh Asosiasi Pencukur dan Santisasi Nasional Jepang dari perfektur Ehime itu dilakukan secara massal di lokasi penampungan para pengungsi.

Awalnya lantai ditutupi plastik biru karena potongan rambut akan bertebaran.

Setelah itu anggota masyarakat yang mau cukur rambut mulai duduk di bangku seferhana berderet depan belakang samping.

Berita Rekomendasi

Masyarakat yang sudah duduk ditutupi badannya dengan kain hingga ke bagian leher diikat rapat agar potongan rambut tidak masuk ke dalam tubuh. Lalu dimulailah acara cukur rambut massal tersebut.

Pencukuran di dalam ruangan kelas Sekolah Dasar yang ada di perfektur Ehime.

Seorang wnaita usia 70 tahunan juga senang sekali seusai di cukur, "Saya mau dicukur supaya tampak segar kembali dan semangat kembali menjalani hidup ini meskipun untuk sementara di lokasi penampungan. Mudah-mudahan tidak ada lagi bencana datang ya," paparnya dengan senyum.

Toshio Omori,  Ketua Asosiasi Pencukur Nasional perfektur Ehime mengungkapkan, "Saya berharap dengan acara cukur massal ini masyarakat terutam akorban bencana alam dapat hidup segar kembali sambil kita tetap ikut membantu membenahi rekonstruksi tempat yang rusak akibat bencana  alam kemarin itu."

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas