Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Pesan untuk Megawati dari Proliga 2025: Sudahi Petualanganmu di Korea, Waktunya Megatron ke Italia

Pelatih Livin Mandiri asal Korea Selatan, Kim Ki-joong, sarankan Megawati Hangestri untuk naik tingkat dengan berkompetisi di Liga Italia atau Turki.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Pesan untuk Megawati dari Proliga 2025: Sudahi Petualanganmu di Korea, Waktunya Megatron ke Italia
Laman resmi KOVO
Momen Megawati Hangestri dan pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin melakukan tos pada pertandingan melawan Hyundai Hillstate, Kamis (12/12/2024). 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Jakarta Livin Mandiri di Proliga 2025, Kim Ki-joong, memberikan pesan khusus untuk Megawati Hangestri Pertiwi

Sekadar informasi, Kim Ki-joong, bukan sosok baru di kompetisi Liga Voli Korea. 

Dia pernah menjadi asisten pelatih Pink Spiders (2019 dan 2021) dan Red Sparks saat masih bernama KGC (2013).

Wajar jika kemudian pelatih asal Korea Selatan yang kini berkarier di Proliga 2025, memberikan pesan khusus teruntuk Megawati.

Liga Voli Korea membuka karier Megawati untuk terus menantang diri di level yang lebih tinggi lagi di kancah bola voli dunia.

Megawati Hangestri melakukan selebrasi setelah mencetak angka bersama rekan-rekannya di Red Sparks.
Megawati Hangestri melakukan selebrasi setelah mencetak angka bersama rekan-rekannya di Red Sparks. (Instagram @red__sparks)

Atlet berusia 25 tahun itu telah membuktikkan bahwa dirinya mampu bersaing dengan sejumlah pemain top di Korea Selatan.

Megawati mampu membantu tim Daejeon JungKwanJang Red Sparks mencapai prestasi yang sudah lama tak diraih.

Berita Rekomendasi

Dia mengantarkan Red Sparks melaju ke babak playoff untuk pertama kalinya setelah tujuh tahun pada musim lalu.

Adapun musim ini peluang lebih besar dimiliki Red Sparks untuk bisa memperebutkan gelar juara.

Pelatih asal Korea Selatan, Kim Ki-joong, yang tengah membesut Jakarta Livin Mandiri di Proliga 2025 memberikan pendapatnya mengenai penampilan Megawati.

Kim Ki-joong sendiri merupakan pelatih yang sudah cukup berpengalaman di Liga Voli Korea.

Dalam kacamata Kim Ki-joong, performa Megatron, julukan Megawati Hangestri jauh meningkat di musim keduanya bersama Red Sparks.

Baca juga: Megawati Hangestri Melejit di Red Sparks, Megatron Bangga Rasakan Atmosfer Liga Voli Korea

Hal itu terbukti dari rentetan delapan kemenangan beruntun Red Sparks di paruh pertama kompetisi. Di sisi lain, Megawati juga berhasil menjadi top skor sementara klub dengan raihan 404 angka di persaingan top skor.

"Pada tahun kedua Megawati, kita bisa melihat kemampuannya meningkat," kata Kim, dikutip dari BolaSport.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas