Sepuluh Ribu Kali Ikut Senam Pagi, Nenek Jepang 92 Tahun Akhirnya Dapat Penghargaan
Yukiko Yonezu (92), dari Yamate Kota Sumoto perfektur Hyogo, telah dianugerahi penghargaan oleh pemda Hyogo
Editor: Johnson Simanjuntak
Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo di Jepang
TRIBUNNEWS Tokyo - Seorang nenek Jepang usia 92 tahun akhirnya mendapatkan penghargaan dari pemda Jepang karena secara teratur sebanyak 10.000 kali setiap pagi melakukan senam radio.
"Yukiko Yonezu (92), dari Yamate Kota Sumoto Perfektur Hyogo, telah dianugerahi penghargaan oleh pemda Hyogo karena telah 10.000 kali atau 10.000 hari berturut-turut melakukan senam dengan mendengarkan lagunya dari radio," ungkap sumber Tribunnews.com Selasa ini (7/8/2018).
Yonezu sendiri merasa kaget menerima penghargaan tersebut.
"Saya tak sangka bakal dapat penghargaan. Saya melakukan senam hanya untuk supaya saya sehat saja," paparnya.
Yonezu bergabung dengan Sports Club 21 Sumoto dengan jumlah member sekitar 40 orang dengan usia antara 50-90 tahunan.
Di Sumoto Central Public Hall setiap pagi skeitar jam 6:30 demi kesehatan penduduknya, dilakukan senam pagi bersama dengan mendengarkan lagu dari sebuah radio.
Awalnya Yoneyu, diajak temannya bergabung senam pagi saat usianya 60 tahun. Tapi malah ketagihan tiap pagi dilakukannya hingga kini demi kesehatannya.
"Saya selalu datang tiap hari kecuali musim dingin ini saya sempat dirawat di rumah sakit sehingga tak bisa gabung bersenam bersama teman-teman," ungkapnya.
Yoshinori Yoshinori (62) petugas senam club 21 tersebut mengakui, "Bahkan saat hujan pun Yonezu selalu masuk tak pernah absen. Hebat sekali dia memang," ungkapnya.
Selain untuk kesehatan, senam itu memang juga untuk membuat persahabatan yang lebih baik antar penduduk setempat.
Itulah sebabnya secara rutin senam pagi dilakukan di kota tersbeut hingga kini setiap pagi dan yang sudah mengikuti ratusan kali biasanya mendapat penghargaan.
Pertama kali peserta dengan 10.000 kali senam, setiap pagi hari mendapat penghargaan pemda Hyogo pada wanita berusia 92 tahun, Yonezu.