Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Keindahan Rambut Kuda Ini Memikat Banyak Orang, Jadi Bintang Medsos, Rambutnya Bisa Dikepang

Seekor kuda Haflinger asal Belanda memiliki banyak penggemar di media sosial, karena keindahan rambutnya.

Editor: Sugiyarto
zoom-in Keindahan Rambut Kuda Ini Memikat Banyak Orang, Jadi Bintang Medsos, Rambutnya Bisa Dikepang
instagram.com/haflinger_storm_naomi
Kuda haflinger jadi idola di media sosial 

TRIBUNNEWS.COM - Seekor kuda r Haflingeasal Belanda memiliki banyak penggemar di media sosial, karena keindahan rambutnya.

Ia memiliki rambut panjang keriting berwarna pirang, dan diumpamakan sebagai Rapunzel untuk para kuda.

Kuda Storm berusia 8 tahun, dimiliki oleh mahasiswa dan pengusaha Naomi Beckers (24). Berikut foto-foto indahnya Kuda Haflinger.

Naomi membeli Storm dari pemilik lamanya dua tahun lalu, karena jatuh cinta pada rambutnya yang panjang dan pirang, yang mirip dengannya.

Dilaporkan Bit Magazine seperti dikutip dari Oddity Central, Minggu (9/12/2018), Storm belum pernah memotong rambutnya sejak berusia dua tahun.

Pada usia tiga tahun, rambut Storm sudah panjang melewati pundaknya, sehingga sang pemilik memutuskan untuk tidak memotongnya.

Demi alasan keamanan, pemilik hanya mengepang rambutnya saja.

Berita Rekomendasi

Dalam waktu enam tahun, rambut Storm sudah memiliiki panjang lebih dari satu meter.

Saat Naomi yang merupakan pemilik baru mengunggah foto Storm ke media sosial, ternyata banyak orang yang menyukainya.

Akhirnya, Naomi memutuskan untuk membuat akun baru khusus untuk Tom.

Saat ini, akun tersebut telah memiliki lebih dari 34.000 pengikut.

Kuda Haflinger memang terkenal karena rambutnya yang panjang dan indah.

Namun, Storm diyakini memiliki rambut yang paling panjang dibanding yang lain. 

Artikel ini telah tayang di Tribunjogja.com dengan judul Kuda Ini Jadi Bintang Media Sosial, Rambutnya Panjang Berwarna Pirang

Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas