Konsumsi Makanan Manis Sebelum Masuk Onsen Jepang Agar Kadar Gula Tetap Terjaga
Disarankan sebelum masuk ke onsen, makan lah dulu kue-kue manis seperti Wagashi atau Manju dari Jepang.
Editor: Dewi Agustina
Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Tokyo
TRIBUNNEWS.COM, JEPANG - Memasuki musim dingin paling enak jika masuk onsen, tempat pemandian air panas alam di Jepang. Namun tak sedikit yang akhirnya malah sakit.
"Sebaiknya sebelum masuk ke onsen, kita makan kue-kue Jepang seperti Wagashi atau Manju yang manis-manis itu," ungkap Hayasaka Shinya MD, PhD Profesor Tokyo City University, seorang ahli tempat mandi dan spa medis Jepang beberapa waktu lalu.
Onsen di Jepang dengan panas rata-rata sekitar 42 derajat Celcius.
Jika berendam 10 menit menurutnya sama dengan lari kencang selama 10 menit sehingga banyak kadar glukosa yang ke luar sehingga levelnya menurun banyak.
Kadar glukosa manusia yang normal rata-rata sekitar 70-100 mg/dl.
Jika habis makan sekitar 70-160 mg/dl.
Baca: Jenazah Rasyidin Sudah Dikafani, Keluarga Bawa Lagi ke RSUD karena Lihat Darah Bercucuran di Kepala
Apabila berendam di onsen Jepang sekitar 10 menit saja, tanpa diisi makanan manis-manis, maka kadar (level) glukosa (gula darah) bisa turun jauh dari 100 mg/dl bisa mencapai 60 mg/dl atau bahkan lebih rendah lagi.
"Itulah sebabnya banyak orang setelah ke luar dari onsen pusing, badan merasa tidak enak tidak nyaman, dan kalau kadar gula darah itu jauh menurun lagi bisa berbahaya," tambahnya.
Itulah sebabnya di dalam onsen ryokan, tempat penginapan tradisional Jepang yang baik, biasanya di dalam kamar tersedia dua kue manis, kue wagashi atau manju untuk tamunya yang disediakan secara gratis.
Baca: Jelang Pernikahan Ahok-Puput, Nathania Purnama Singgung Eksploitasi Keluarga
Maksudnya, agar tamu sebelum berendam di onsen makan kue dulu, supaya terjaga baik kadar gula darahnya.
"Apabila makan kue manis-manis, penurunan gula darah masih terjaga baik penurunan tidak banyak," ungkapnya.
"Jika kadar gula darah kita 100 mg/dl, maka akan turun paling menjadi 90 mg/dl apabila makan kue manis-manis terlebih dulu sebelum berendam ke onsen," kata dia.
Ingin melihat resep makanan termasuk kue-kue Jepang silakan gabung ke facebook: https://www.facebook.com/groups/bisnisjepang/