Anak 2 Tahun Menderita Rabun Jauh sampai Minus 9 Akibat Bermain HP Tiap Hari dalam 1 Tahun Terakhir
Anak Perempuan yang masih Berusia 2 Tahun Mengalami Rabun Jauh hingga Matanya Minus 9 karena Bermain Smartphone setiap Hari dalam 1 Tahun Terakhir.
Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Sri Juliati
Anak 2 Tahun Menderita Rabun Jauh sampai Minus 9 akibat Bermain HP Tiap Hari dalam 1 Tahun Terakhir
TRIBUNNEWS.COM - Anak perempuan yang masih berusia 2 tahun mengalami rabun jauh hingga matanya minus 9 karena bermain smartphone setiap hari dalam 1 tahun terakhir.
Banyak orang tua memanfaatkan teknologi untuk menghibur buah hati mereka.
Salah satu yang paling mudah yaitu memberi mereka handphone agar bayi bisa diam, tenang dan tak lagi rewel.
Namun, orang tua harus berpikir seribu kali memberikan anak mereka handphone di usia yang sangat muda.
Sebab, paparan sinar radiasi yang dipancarkan layar smartphone, dapat berbahaya bagi penglihatan anak.
Baca: Foto Kera Selfie Bareng Wisatawan di Bali Viral, Ternyata Berkat Jasa Besar Sosok Pawang Kera Ini
Baca: Viral Anak Kurang Tata Krama Saat Lebaran Dibiarkan Orangtua, Kue Nastar Ludes, Tuan Rumah Melongo
Seperti yang dilansir oleh China Times, Minggu (9/6/2019), seorang anak perempuan bernama Xiao Man didiagnosis menderita rabun jauh di usianya yang masih 2 tahun.
Bahkan, miopi atau rabun jauh yang diderita anak asal Jiangsu, Tiongkok ini tergolong rabun jauh berat.
Nampaknya, orang tua Xiao Man tidak ketat padanya.
Sehingga saat Xiao Man masih berusia 1 tahun, orangtuanya sudah memberinya smartphone.
Orangtua Xiao Man merasa anaknya diam dan tenang saat menggunakan smartphone.
Sehingga Xiao Man dibiarkan memainkan gadget itu selama berjam-jam.
Baca: Kronologi Wahana Kursi Gantung Roboh Sehingga Lima Orang Dilarikan ke Rumah Sakit
Satu tahun kemudian, Xiao Man mulai memiliki kebiasaan menyipitkan mata dan mengerutkan kening.
Namun, orangtua Xiao Man merasa kebiasaan Xiao Man itu hanyalah kebiasaan biasa.