Putri Charlotte Julurkan Lidahnya ke Hadapan Banyak Orang, Ternyata Ayahnya Pernah Lakukan Hal Sama
Putri Charlotte Tertangkap Kamera Menjulurkan Lidahnya ke Hadapan Banyak Orang, Ternyata Ayahnya, Pangeran William Juga Pernah Lakukan yang Sama
Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Sri Juliati
Putri Charlotte Tertangkap Kamera Menjulurkan Lidahnya ke Hadapan Banyak Orang, Ternyata Ayahnya, Pangeran William Juga Pernah Lakukan yang Sama
TRIBUNNEWS.COM - Putri Charlotte menunjukkan sisi nakalnya saat acara perlombaan amal pekan lalu.
Putri Charlotte beserta kakaknya, Pangeran George, menonton ayah dan ibunya, Pangeran William dan Kate Middleton berlomba mengayuh perahu di acara King's Cup Regatta Kamis (8/8/2019) lalu.
Saat acara akan selesai, Kate membawa anak-anaknya ke jendela di atas panggung untuk pemberian hadiah.
Kate mengarahkan Putri Charlotte ke kerumunan, berharap putrinya menyapa dan melambaikan tangan pada orang-orang.
Baca: Rayakan Ulang Tahun Sang Putra ke-6, Kate Middleton Unggah Foto Gigi Ompong Sang Raja Masa Depan
Namun bukannya melambaikan tangan, Charlotte justru menjulurkan lidahnya.
Sang ibu yang melihat aksi nakal anaknya itu langsung menghentikannya.
Ia tertawa malu sebelum meninggalkan kerumunan.
Baca: VIRAL Video Potongan Daging Ayam Mentah Menggeliat-liat dan Lompat dari Piring, Ini Penjelasan Ahli
Baca: Bayi Laki-laki Diduga Baru Lahir Terbungkus Daster Ditemukan di Pinggir Kali
Lihat videonya berikut:
Namun, seperti peribahasa "Like father, like daughter," rupanya Pangeran William pernah melakukan kenakalan yang sama.
Pangeran William dulu masih berusia 4 tahun saat ia menjulurkan lidahnya di pesta pernikahan.
Usia itu rupanya usia yang sama saat Princess Charlotte menjulurkan lidahnya di hadapan banyak orang, People mengabarkan.
Aksi Pangeran William "kecil" itu pun tertangkap kamera.
Foto kolase antara Pangeran William yang masih kecil dan Princess Charlotte, yang sama-sama menjulurkan lidahnya dengan nakal, menunjukkan kemiripan antara keduanya.
Masih di acara yang sama, tak hanya Putri Charlotte yang mencuri perhatian.
Sang ibu, Kate Middleton juga disoroti karena gaya pakaiannya yang berbeda dari biasanya.
Di acara kompetisi olahraga tersebut, Kate Middleton terlihat mengenakan celana pendek.
Kate Middleton yang mengenakan celana pendek di depan umum bukanlah pemandangan yang biasa.
Sebab, Kate terkenal patuh akan peraturan kerajaan.
Baca: Rayakan Ulang Tahun Sang Putra ke-6, Kate Middleton Unggah Foto Gigi Ompong Sang Raja Masa Depan
Baca: Soroti Masalah Lingkungan, Pangeran Harry dan Meghan Markle Berencana Punya Maksimal 2 Anak
Ia biasanya mengenakan dress/hat combo untuk acara-acara formal di luar.
Menurut Cosmopolitan.com, Kate yang mengenakan celana pendek di King's Cup Regatta adalah yang pertama kali sejak ia menjadi Duchess sejak tahun 2011 lalu.
Kate terakhir kali terlihat mengenakan celana pendek di depan umum ialah pada 2008.
Saat itu, ia hadir di pesta Day-Glo Midnight Roller Disco Party di London.
Baca: Inilah 5 Pengkhianat Paling Besar di Raksasa London
Kate jarang mengenakan celana pendek karena protokol kerajaan.
Dress atau hat combo adalah pilihan utamanya.
Jika acaranya sedikit lebih informal, Kate memilih mengenakan jeans.
Baca: Surya Paloh Tegaskan Nasdem Tak Minta Jatah Menteri ke Jokowi
Sang Ratu pun sangat konservatif pada bagian kaki.
Ia bahkan mewajibkan orang-orang mengenakan stocking warna kulit di berbagai acara.
Pengguna Twitter pun terkejut sekaligus "menyambut" gaya pakaian Kate yang tidak biasa ini.
(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)