Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Konser Solo Perdana Louis Tomlinson One Direction Akan Digelar di Jakarta pada Tahun 2020

Louis Tomlinson One Direction akhirnya mengumumkan akan menggelar konser tur dunia tahun depan.

Penulis: Grid Network
zoom-in Konser Solo Perdana Louis Tomlinson One Direction Akan Digelar di Jakarta pada Tahun 2020
The Sun
Louis Tomlinson One Direction 

TRIBUNNEWS.COM -  Ada kabar gembira buat penggemar One Direction atau Directioners di Indonesia.

Louis Tomlinson One Direction akhirnya mengumumkan akan menggelar konser tur dunia tahun depan.

Kabar baiknya, Indonesia menjadi salah satu tempat pemberhentian tur dunia Louis Tomlinson 2020.

Lewat akun Instagram miliknya, Kamis (24/10/2019), Louis mengunggah jadwal turnya di berbagai negara.

Tercatat sementara ini, sekitar 42 lokasi akan didatangi Louis dalam tur yang dimulai 9 Maret 2020.

"Telah menunggu momen ini sejak aku memulai karier solo."

"Tak sabar melihat kalian saat tur. Ada juga tanggal yang akan menyusul nantinya."

BERITA REKOMENDASI

"Terima kasih semuanya. Mari kita mulai!," kata Louis dalam unggahannya.

Lanjut ke Halaman Berikutnya

Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas